Bacaan Doa Setelah Adzan dalam Bahasa Arab, Latin, dan Bahasa Indonesia

- 16 Desember 2020, 08:46 WIB
ilustrasi doa setelah adzan
ilustrasi doa setelah adzan /

KABAR JOGLOSEMAR - Seorang Muslim dianjurkan untuk membaca bacaan doa setelah mendengar kumandang adzan.

Adzan adalah seruan untuk umat Muslim agar segera melaksanakan ibadah salat dan menghentikan aktivitas untuk mengutamakan salat.

Dalam kurun waktu satu hari, kita mendengar adzan sebanyak lima kali. Yaitu, ketika waktu subuh, zuhur, ashar, maghrib, dan isya.

Baca Juga: Jessica Mila Ungkap Alasan Dirinya Baik-baik Saja Setelah Putus Dari Mischa Chandrawinata

Baca Juga: Ini Syarat dan Cara Daftar BLT UMKM Rp 2,4 Juta yang Akan Diperpanjang Tahun 2021

Berdasarkan riwayat hadis Bukhari, umat Muslim dianjurkan untuk membaca doa setelah adzan agar kelak memeroleh syafaat Nabi di hari akhir nanti.

"Barang siapa ketika mendengar adzan lalu mengucapkan (doa setelah adzan), maka masuklah syafaatku baginya di hari kiamat," (HR Bukhari).

Selain itu terdapat juga keutamaan lainnya. Berdoa setelah mendengar adzan mampu meninggikan derajat seorang muslimin atau muslimah, mendapatkan syafaat Nabi, serta bisa menuntun umat-umat yang beruntung masuk ke surga tanpa proses hisab.

Baca Juga: Harapan Penggemar Ikatan Cinta Jadi Nyata, Akhirnya Aldebaran Khilaf 'Cium' Andin

Baca Juga: Cara Daftar Banpres BLT UMKM Rp 2,4 Juta yang Akan Diperpanjang hingga 2021

Maka dari itu, ada baiknya seorang muslim bisa menghapal, memahami, serta mengamalkan doa ini ketika adzan selesai berkumandang.

Berikut adalah Bacaan doa Sesudah Adzan Dalam Bahasa Arab, Latin, dan Bahasa Indonesia.


للهُمَّ رَبَّ هذِهِ الدَّعْوَةِ التَّآمَّةِ، وَالصَّلاَةِ الْقَآئِمَةِ، آتِ مُحَمَّدَانِ الْوَسِيْلَةَ وَالْفَضِيْلَةَ وَالشَّرَفَ وَالدَّرَجَةَ الْعَالِيَةَ الرَّفِيْعَةَ وَابْعَثْهُ مَقَامًامَحْمُوْدَان
الَّذِىْ وَعَدْتَهُ اِنَّكَ لاَتُخْلِفُ الْمِيْعَادَ

Allaahumma robba haadzihid da’watit taammah, washsholaatil qoo-imah, aati muhammadanil washiilata wal fadhiilah, wasysyarofa, wad darajatal, ‘aaliyatar rofii’ah, wab’atshu maqoomam mahmuudanil ladzii wa’adtah, innaka laa tukhliful mii’aadz.

Baca Juga: Mudah dan Murah! Ini Inspirasi Parcel Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 

Baca Juga: Ada 4 Bantuan Pemerintahan yang Dikabarkan Akan Diperpanjang Pada 2021, Simak Daftarnya

Artinya: “Ya Allah, Tuhan pemilik panggilan yang sempurna (adzan) ini dan shalat (wajib) yang didirikan. Berilah al-wasilah (derajat di surga), dan al-fadhilah (keutamaan) kepada nabi Muhammad. Dan bangkitkanlah beliau sehingga bisa menempati kedudukan terpuji yang Engkau janjikan.”.***( Andrea Widya Burhana/ KabarJogloSemar )

Editor: Sunti Melati

Sumber: umma.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x