5 Daftar HP di Bawah Rp 1 Juta, Cocok untuk Belajar Online

16 Agustus 2020, 19:50 WIB
Ilustrasi belajar online dengan smartphone /PIXABAY/StockSnap

KABAR JOGLOSEMAR - Seiring dengan masih diadakannya pembelajaran melalui daring, keberadaan gadget masih menjadi suatu kebutuhan. Belakangan HP yang masuk kategori entry level masih ramai diburu kalangan masyarakat.

HP dalam kategori tersebut setidaknya bisa menjalankan kebutuhan standar seperti misalnya untuk keperluan sosial media, browsing internet, bahkan untuk berkirim pesan atau telepon.

Baca Juga: Elon Musk Janjikan Pembaruan Suspensi dan Autopilot Tesla

Dengan budget terbatas sebesar Rp 1 juta, tentunya setiap orang ingin mendapatkan HP dengan kualitas terbaik. Berikut ini daftar HP dengan kualitas terbaik dengan harga di bawah Rp 1 juta.

1. Xiaomi Redmi Go

Redmi Go Youtube.com/Arrinish

Xiaomi Redmi Go memiliki layar HD berukuran 5 inci dengan resolusi 720p. Untuk processor HP ini menggunakan chipset Qualcom Snapdragon 425.

Kapasitas baterai yang dimiliki Xiaomi Redmi Go ini sebesar 3000 mAh. Dilengkapi dengan kamera belakang 8 MP dan kamera depan 5 MP.

Di bagian slotnya, HP ini memiliki 2 slot. Yang pertama satu slot kartu nano SIM. Sementara satu slot lagiada slot nano SIM dan Micro SD.

Baca Juga: Wacana untuk Buka Data Pasien COVID-19 , Sri Sultan: Ada Undang-Undang yang Melarang

Dengan harga yang ditawarkan, HP ini memiliki kapasitas RAM 1 GB dan memori internal 8 GB. Dengan kapasitas tersebut, HP ini memang tidak direkomendasikan untuk melakukan aktivitas game berat. Namun untuk pemakaian sosial media, komunikasi atau internet, HP ini masih sangat cocok.

Xiaomi Redmi Go ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 900.000.

2. Samsung Galaxy J2 Core

Galaxy J2 Core Youtube.com/TechSole Blog

Smartphone memiliki layar berukuran 5 inci DFT dilengkapi dengan kamera utama 8 MP dan kamera selfie 5 MP.

Samsung Galaxy J2 Core ini memiliki baterai berkapasitas 2.700 mAh dengan. Memori internal HP ini 8 GB dengan RAM 1 GB. Smartphone ini memiliki tampilan bodi dengan case yang masih bisa dibuka di bagian belakang dan bisa untuk meletakkan 2 SIM dan 1 micro SD.

HP ini cocok untuk digunakan untuk sosial media, internet, dan juga kegiatan yang bersifat ringan mengingat kapasitas RAM dan memori internalnya.

HP ini sudah bisa didapat dengan harga mulai dari Rp 995.000

Baca Juga: Kecepatan Kawasaki Ninja ZX-25R Melampaui 160 Km Per Jam Semasa Pengujian

3. ASUS Zenfone Live L1

Asus Zenfone Live asus.com

Smartphone ini sudah mendukung koneksi LTE dengan RAM 2 GB dan memori internal 16 GB. Selain itu HP ini sudah mendukung dual kartu SIM sekaligus plus satu ruang untuk kartu micro SD.

Untuk tampilannya, ASUS Zenfone Live L1 memiliki bezel tipis dengan ukuran 5,5 inci dengan resolusi HD+.

Chipset HP ini menggunakan Qualcom Snapdragon 425. HP ini hanya memiliki 1 kamera belakang 13 MP. Lalu kamera depan 5 MP.

Smartphone ini dibanderol dengan harga Rp 900.000

Baca Juga: Di Tengah Pandemi, Paskibraka untuk Upacara HUT KE-75 RI di Gedung Agung Jogja Hanya 8 Orang

4. Xiaomi Redmi 5A

Xiaomi Redmi 5A mi.co.id

Xiaomi Redmi 5A memiliki penampilan yang hampir mirip dengan pendahulunya Xiaomi Redmi 4A. Desain HP ini standar dengan LED pemancar notifikasi dan sudah mendukul dual kartu SIM plus satu kartu micro SD.

Layar Xiaomi Redmi 5A memakai layar Ips dengan resolusi 720 P.

Smartphone ini memiliki chipset Snapdragon 425 dengan RAM 2 GB dan memori internal 16 GB. Menariknya HP ini sudah mendukung split screen yang bisa dijalankan bersamaan.

Untuk kameranya, HP ini memiliki 13 MP di bagian belakang dan depan 5 MP. Kapasitas baterainya 3.000 mAh dengan sistem operasi Android Nougat.

Xiaomi Redmi 5A dijual dengan harga Rp 930.000

Baca Juga: Daftar 10 Cafe di Jogja yang Beri Promo 17-an di Bulan Agustus 2020

5. Advan Vandroid i5C Duo

Advan i5C Duo advanindonesia.com

Smartphone ini sudah memiliki dua kamera belakang. 5 MP untuk kamera selfie. Kemudian di bagian belakang, kamera utama 8 MP plus 0,3 MP.

HP ini memiliki layar 5 inci HD. Untuk RAM 2 GB memori internal 16 GB.

Untuk HP di kelas entry level, smartphone ini sudah mendukung fitur sensor finger print di bagian belakang.

Kapasitas baterai 2.500 mAh. Cara memasukkan SIM card masih dengan membuka cover bagian belakang. Dan ada space untuk dual SIM dan satu micro SD.

Smartphone ini dibanderol dengan harga Rp 750.000. ***

Editor: Galih Wijaya

Tags

Terkini

Terpopuler