Joe Biden Dinyatakan Menangi Pilpres Amerika 2020, Trump Protes Lewat Banyak Cuitan di Twitter

- 8 November 2020, 08:38 WIB
Donald Trump berpartisipasi dalam pemilihan presiden Amerika 2020
Donald Trump berpartisipasi dalam pemilihan presiden Amerika 2020 /Instagram/@realdonaldtrump

KABAR JOGLOSEMAR - Joe Biden telah terpilih sebagai presiden ke-46 Amerika Serikat dan menggeser posisi Donald Trump dari gedung putih.

Biden memenangkan kursi kepresidenan dengan merebut Pennsylvania dan 20 suara elektoralnya, setelah beberapa hari penghitungan suara yang melelahkan menyusul rekor jumlah pemilih di seluruh negeri.

Namun di balik kemenangan Joe Biden, Donald Trump justru protes lewat banyak unggahan status di Twitter.

Baca Juga: Joe Biden dan Kamala Harris Kompak Ganti Status di Twitter Presiden dan Wakil Presiden Terpilih

Trump pun meluapkan perasaannya dalam banyak cuitan. Namun cuitannya justru ditandai oleh Twitter dan juga dirinya juga panen ledekan di kolom komentar dari netizen.

"Saya memenangkan pemilihan ini dengan suara yang banyak!" tulis Trump seperti dikutip KabarJoglosemar.com dari unggahan Twitternya pada 7 November 2020.

Namun unggahan Trump itu ditandai Twitter dan tersemat tulisan: Official sources may not have called the race when this was Tweeted.

Baca Juga: Ini Cara Registrasi Ulang Kartu BPJS Kesehatan Agar Tidak Dibekukan

Unggahan itu membuat heboh. Banyak komentar menghiasi postingan milik presiden ke 45 Amerika itu. Ada meme, ada juga candaan warganet atas kekalahannya, pun ada pula yang mengunggah tangkpan layar bukti grafik poling yang jelas menampakkan angka Biden yang unggul dalam perolehan suara.

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x