Pengganti Subsidi Gaji 2021 Menaker Ida Fauziyah Fokus Program Ini, Insentif Lebih Besar Hingga Rp 3 Juta

- 11 Februari 2021, 09:11 WIB
Menaker Ida Fauziyah
Menaker Ida Fauziyah /Tangkapan Layar Instagram Menteri Tenaga Kerja, Ida Fauziah/instagram@idafauziahnu

KABAR JOGLOSEMAR - Bantuan Langsung Tunai (BLT) subsidi gaji 2021 tidak ada atau tidak dibuka lagi pendaftarannya di tahun ini.

Meskipun demikian, Menaker Ida Fauziyah menjelaskan bahwa ada bantuan sosial lain sebagai pengganti subsidi gaji 2021 yang tidak cair. Simak penjelasan Menaker berikut ini.

Bantuan lain pengganti subsidi gaji 2021

Kabar tentang BLT subsidi gaji 2021 tidak ada di tahun ini sudah diumumkan secara resmi pada bulan Januari. 

Baca Juga: Tidak Ada BLT Subsidi Gaji, Menaker Sebut Ada Penggantinya Berupa Insentif Sebesar Rp 3 Juta

Baca Juga: Catat, Jangan Sampai Lupa Ini Jadwal Puasa Sunah Rajab Februari 2021

Penjelasannya adalah tidak ada alokasi dana dari APBD 2021 untuk BLT subsidi gaji. Meskipun demikian, berbagai program lain baik dalam bentuk bantuan tunai atau tidak telah disiapkan.

Salah satu bantuan pengganti subsidi gaji yang dimaksud oleh Menaker Ida Fauziyah adalah insentif Kartu Prakerja 2021.

Insentif Kartu Prakerja dapat membantu secara finansial untuk calon pekerja yang membutuhkan.

Baca Juga: Simak 3 Bansos Pemerintah Tahun 2021 : BST Rp 300 Ribu, BPNT, PKH

Baca Juga: Penyaluran BPUM BLT UMKM 2,4 Juta Dilanjutkan Februari 2021, Cermati Langkah Cek Status Penerimanya

Selain itu, yang tidak dalam bentuk uang adalah ada pelatihan kerja yang bisa meningkatkan keterampilan peserta sehingga lebih siap masuk ke dunia kerja.

Menaker pun menjelaskan bahwa Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) memang fokus pada progran Kartu Prakerja 2021. 

Hal tersebut karena pemerintah telah mengalokasikan anggaran senilai Rp 10 triliun untuk program Kartu Prakerja.

Baca Juga: Viral Provokasi Nikah Muda, Simak 5 Hal yang Perlu Diketahui Tentang Aisha Weddings

Baca Juga: PPKM Berbasis Mikro Mendekatkan Intervensi Penanganan Hingga Tingkat RT

"Subsidi upah di APBD 2021 sampai sekarang memang tidak dialokasikan, karena kita konsentrasi pada program Kartu Prakerja," tutur Menaker Ida Fauziyah, dikutip dari Antara News.

Insentif  yang akan didapatkan oleh peserta Kartu Prakerja berjumlah Rp3,55 juta, lebih besar dari BLT subsidi gaji senilai Rp2,4 juta.

Insentif Kartu Prakerja tersebut sebagian diterima dalam bentuk uang sebagian lagi dibelanjakan untuk membeli pelatihan.

Baca Juga: Pemerintah Jajaki Kerjasama dengan Dunia Industri dan Usaha Sebagai Solusi Pengganti BLT BPJS Ketenagakerjaan

Baca Juga: Viral Beri Layanan Nikah Muda hingga Poligami, Begini Tanggapan Aisha Weddings

Selalu cek lama www.prakerja.go.id untuk memastikan informasi pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja 2021.

Syarat untuk mendaftar Kartu Prakerja adalah:

1. WNI

2. Berusia minimal 18 tahun

3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal.***

Editor: Sunti Melati

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x