Ada Rihanna, Ini 6 Artis Hollywood yang Berkomentar Soal Konflik Israel-Palestina

- 20 Mei 2021, 14:54 WIB
Rihanna, artis Hollywood yang buka suara soal Israel-Palestina
Rihanna, artis Hollywood yang buka suara soal Israel-Palestina /Sumber: Instagram.com/@badgalriri

 

 

KABAR JOGLOSEMAR – Konflik yang kembali memanas antara Israel dan Palestina membuat banyak artis Hollywood turut berkomentar.

Sejak awal bulan Ramadhan lalu, Israel kembali menyerang Palestina. Membuat korban tewas dari kedua belah pihak semakin banyak, terutama dari pihak Palestina.

Dikutip Kabar Joglosemar.com dari laman Wionews, berikut ini merupakan artis Hollywood yang berkomentar soal konflik Israel-Palestina:

Baca Juga: Rizieq Shihab Pakai Syal dengan Motif Bendera Palestina, Hakim PN Jakarta Timur: Jangan Dibawa Masuk

1.Rihanna

Penyanyi asal Kepulauan Barbados ini menyuarakan pendapatnya tentang konflik berkepanjangan yang terjadi di Israel-Palestina lewat akun Instagramnya.

Rihanna tampak tidak memihak salah satu negara, namun ia prihatin atas isu kemanusiaan yang seolah diabaikan dalam konflik ini.

“Hati saya hancur dengan kekerasan yang saya lihat ditampilkan antara Israel dan Palestina! Saya tidak bisa telanjang untuk melihatnya! Anak-anak Israel dan Palestina yang tidak bersalah bersembunyi di tempat perlindungan bom, lebih dari 40 nyawa hilang di Gaza saja, setidaknya 13 di antaranya juga anak-anak yang tidak bersalah!” ungkap Rihanna.

Baca Juga: Heboh 2 Pemuda di Sleman Dikeroyok, Satu Orang Tewas

2.Trevor Noah

Presenter kondang satu ini juga tidak menyampaikan secara gamblang bahwa ia memihak Israel atau Palestina.

Trevor Noah juga menyinggung bila sebaiknya orang-orang tidak menyudutkan salah satu pihak. Namun ia menekankan soal pertanggung jawaban bila seseorang memiliki kekuatan.

“Yang saya minta adalah, ketika Anda memiliki kekuatan sebesar ini, apa tanggung jawab Anda?” ucapnya.

Baca Juga: Di Tengah Konflik Palestina Israel, Rating Aplikasi Facebook Anjlok di Playstore, Netizen: Kekuatan +62

3.Mark Ruffalo

Aktor pemeran Hulk dalam film The Avengers ini juga mengomentari tentang konflik ini lewat akun Twitternya. Ia memberikan update tentang korban yang jatuh di Palestina.

4.Lena Headey

Aktris pemeran serial Game of Thrones ini juga tampak mendukung Palestina dengan mengunggah foto seorang anak lelaki dengan bendera Palestina dan tulisan “Save Sheikh Jarrah”.

5.Bella dan Gigi Hadid

Kakak beradik model ini merupakan warga Amerika Serikat dengan darah Palestina dari sang ayah. Bella Hadid bahkan mengakui bahwa ia adalah seorang Muslim.

Baca Juga: Simak Cara Mudah Cek Penerima BLT UMKM Rp1,2 Juta dari PNM Mekaar, Hanya Lewat banpresbpum.id

Bersama sang kakak, ia kerap kali menyuarakan dukungan mereka untuk Palestina di akun media sosial. Yang terbaru, Bella Hadid bahkan ikut turun ke jalanan New York untuk memberi dukungan atas Palestina.

Demikianlah enam artis Hollywood yang memberikan komentar terhadap konflik Israel-Palestina.***

 

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x