Update Informasi Prakerja Gelombang 11, Ini Rangkumannya

- 17 Oktober 2020, 08:06 WIB
Tangkap layar dari kartuprakerja(dot)go(dot)id
Tangkap layar dari kartuprakerja(dot)go(dot)id /Galih Wijaya/ Kabar Joglosemar

KABAR JOGLOSEMAR - Masyarakat menunggu update Informasi mengenai kapan dibukanya pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11. 

Lalu, banyak yang bertanya-tanya apakah pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 11 akan dibuka tahun ini. Masih banyak masyarakat yang penasaran untuk mencoba program tersebut.

Yang menjadi perhatian masyarakat tentang Program Kartu Prakerja adalah tentang pelatihan kerja, insentif, dan kapan dibukanya pendaftaran kartu Prakerja gelombang 11.

Baca Juga: Waduh, Pekerja dengan 5 Rekening Ini Tidak Akan Dapat BLT BPJS Ketenagakerjaan Gelombang 2

Oleh karena itu, berita soal Kartu Prakerja Gelombang 11 dan insentif kini bisa dicairkan melalui Dana, menjadi kabar terbaru soal Kartu Prakerja pada Rabu, 14 Oktober 2020, kemarin.

Hal tersebut diungkapkan melalui Webinar Kartu Prakerja yang disiarkan melalui akun Instagram Kartu Prakerja oleh petinggi manajemen pengelola dan Komite Cipta Kerja.

Berikut ini adalah rangkuman informasi terbaru soal Kartu Prakerja:

Baca Juga: Peserta Prakerja Bisa Dapat Insentif Tambahan Rp 50 Ribu Setelah Isi Survei Evaluasi, Ini Caranya

  • Berpeluang Dibuka Akhir Oktober 2020

Ketua Tim Pelaksana Komite Cipta Kerja, Rudy Salahuddin, menargetkan Kartu Prakerja Gelombang 11 dapat dibuka pada akhir Oktober 2020.

Namun sebelum pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11 dibuka, pihaknya menunggu keputusan Ketua Komite Cipta Kerja, Airlangga Hartarto.

"Intinya kita terbuka dan siap apabila kita diminta untuk membuka gelombang 11. Kita harus segera mengerjakan, tapi mungkin sebelum akhir bulan Oktober ini kita harus menyelenggarakan untuk pembukaan gelombang ke 11,” jelas Rudy dalam Webinar Kartu Prakerja, Rabu, 14 Oktober 2020.

Halaman:

Editor: Sunti Melati

Sumber: Kabar Joglo Semar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x