Sisa Kuota Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 16 Hanya Tersisa 300 Ribu

- 24 Maret 2021, 22:45 WIB
Kuota Kartu Prakerja gelombang 16
Kuota Kartu Prakerja gelombang 16 /Instagram @prakerja.go.id

 

KABAR JOGLOSEMAR- Ada sedikit perubahan jumlah kuota nantinya pada proses seleksi pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 16 yang tanggal pastinya masih belum diumumkan.

Jika pada gelombang-gelombang sebelumnya kuota peserta 600 ribu, untuk Kartu Prakerja gelombang 16 ini jumlah kuota berkurang menjadi 300 ribu. Hal ini akan membuat seleksi semakin ketat.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyebutkan pada kuartal I 2021 atau hingga akhir Maret  ada 2,7 juta peserta yang mendapat bantuan lewat program Kartu Prakerja.

Baca Juga: Ibu Hamil Tetap Aman Berpuasa Apalagi di Masa Pandemi Corona? Ini yang Perlu Dilakukan

Sementara, sejak gelombang 12 yang dibuka tahun ini hingga gelombang 15, tercatat bantuan diberikan kepada 600 ribu orang per gelombang, sehingga akumulasi bantuan telah disalurkan kepada 2,4 juta orang. Jka mengacu kepada kuota yang telah disebutkan maka sisa kuota tinggal tersisa untuk 300 ribu orang saja.

Sementara itu, Communication PMO Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu mengungkapkan kemungkinan untuk gelombang 16 bantuan diberikan kepada 300 ribu orang.

Baca Juga: Memasuki Akhir Maret 2021, Cek Penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan, Klik sso.bjsketenagakerjaan.go.id

Baca Juga: Mirip Dengan Adegan di Film Kabhi Khushi Kabhie Gham, Ikatan Cinta Episode 213 Disebut Tetap Bikin Mewek

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x