Wisata Kuliner, Kopi Gareng Bukan Sekadar Warung Kopi Biasa

- 11 Januari 2021, 14:28 WIB
Menu minuman kopi dan gorengan di warung Kopi Gareng Pandanaran, Pakem, Sleman.
Menu minuman kopi dan gorengan di warung Kopi Gareng Pandanaran, Pakem, Sleman. //Foto : Kabar Joglosemar/Philipus Jehamun

Sambil menikmati makanan dan minuman yang segar serta pemandangan alam yang indah, pengunjung juga bisa mengerjakan tugas atau pekerjaan apa pun yang menggunakan jaringan internet. Karena di Warung Kopi Gareng juga tersedia Wifi dengan sinyal yang kuat.

Menurut Agus Nugroho, setiap haru Warung Kopi Gareng selalu ramai, terutama pada hari Sabtu dan Minggu serta pada hari-hari libur.

Baca Juga: 5 Potongan Tubuh Diduga Jenazah Korban Sriwijaya Air SJ 182 Ditemukan KRI Parang

Baca Juga: Poin Penting PPKM Jawa Bali, Ini yang Berlaku di Jawa Tengah

Sebagian besar pengunjung datang dari perkotaan karena mereka ingin menikmati suasana yang tenang, udara yang sejuk, pemandangan alam pedesaan yang segar serta aneka minuman dan makan ringan dengan harga murah.

Warung Kopi Gareng terdiri 2 bangunan utama dan satu gazebo terapung. Ada 2 kolam ikan yang dipenuhi ikan-ikan nila, gurameh, bawal dan lele. Anak-anak bisa bermain dengan memberi makan ikan-ikan tersebut.

Dari catatan Kabar Joglosemar yang beberapa kali berkunjung ke warung Kopi Gareng, harga menu makan dan minuman yang disedikan di Warung Kopi Gareng relatif murah.

Baca Juga: Hari Ketiga Pencarian, Berikut Fakta soal Jenazah Korban Sriwijaya Air hingga Temuan Kotak Hitam

Baca Juga: Dalam Hitungan Detik, Pesawat Sriwijaya Air SJ-182 Hilang

Harga per porsi pisang goreng, tela goreng, tempe mendoan rata-rata Rp 7.000 per porsi. Bila makan nasi plus sayur cuma Rp 10.000. Sementara kopi per gelas juga relatif murah dengan harga rata-rata belasan ribu per gelas.***

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah