6 Tempat Wisata di Semarang, Cocok untuk Berlibur Bersama Keluarga

- 26 Desember 2020, 12:45 WIB
6 Tempat Wisata di Semarang, Cocok untuk Berlibur Bersama Keluarga
6 Tempat Wisata di Semarang, Cocok untuk Berlibur Bersama Keluarga /Instagram/@sanimiws

KABAR JOGLOSEMAR - Bagi kalian yang ingin melepas penat dan liburan bersama keluarga, tak ada salahnya berkunjung ke tempat wisata di Semarang.

Meski dipenuhi dengan banyak kantor dan juga tempat industri, kota ini juga menyimpan tempat wisata yang menyenangkan.

Ada banyak sekali tempat wisata di Semarang mulai dari alam, sejarah hingga kuliner. Simak daftarnya berikut ini.

1. Klenteng Sam Po Kong
Klenteng Sam Po Kong menjadi salah satu destinasi yang sarat akan sejarah. Lokasi klenteng ini terletak di di Jalan Simongan, Bongsari, Semarang Barat.

Baca Juga: True Beauty Makin Populer, Moon Ga Young Tertantang Perankan Lim Jukyung

Menurut sejarah, tempat ini dijadikan sebagai persinggahan oleh laksamana China bernama Cheng Ho. Itulah alasannya mengapa bangunan tersebut punya karakteristik yang mirip dengan yang ada seperti di negara tirai bambu kebanyakan.

Setting tempat yang unik, akan memanjakan dan memberi kesan seperti berlibur ala-ala di negri Cina. Ada banyak sekali spot berfoto menarik. Namun yang paling sering dipakai biasanya yang berlatar belakang Klenteng Sam Po Kong.

2. Kebun Teh Medini
Buat kalian yang ingin menikmati suasana di Semarang dari ketinggian, Kebun Teh Medini tidak ada salahnya dikunjungi.

Tempat ini terletak di ketinggian 1.500 meter di perbukitan Pegunungan Ungaran. Suasana di kebun teh ini terasa adem dan sejuk. Sejauh mata memandang akan disuguhi hamparan tanaman teh yang hijau. Pastikan kalian mengabadikan momen di tempat tersebut.

Baca Juga: Nostalgia Tahun 80-an di Kafe Bocor Alus

3. Taman bunga bandungan
Taman Bunga Bandungan yang terletak di Desa Jetis ini tak boleh luput dari tempat wisata di Semarang yang wajib dikunjungi.

Di tempat itu, kalian bisa melihat beragam jenis bunga yang cantik hingga bunga yangnik. Ada banyak sekali yang bisa dijumpai di sini mulai dari beberapa jenis Anggrek hingga Rafflesia Arnoldi.

4. Pantai Maron
Menikmati suasana debut ombak di pantai juga bisa jadi opsi liburan bersama keluarga yang menyenangkan. Salah satu tempatnya ada di Pantai Maron.

Di pantai Maron, kalian akan disuguhkan dengan tumbuhan mangrove pemecah abrasi dari air laut. Jika ingin duduk-duduk santai, ada tempat yang disediakan berupa gazebo.

Baca Juga: 7 Makanan Khas Solo yang Tekenal Lezat, Kamu Wajib Cobain

Sepoi-sepoi angin laut, suara ombak dan juga jauh dari hiruk pikuk kota Semarang, akan membuat pikiran kalian lebih fresh dan semangat lagi.

5. Lawang sewu
Ingin mencoba wisata yang sedikit menantang adrenalin atau uji nyali, kalian bisa datang ke Lawang Sewu. Lokasinya mudah sekali dijangkau sebab terletak di kawasan yang termasuk pusat kota.

Gedung bergaya Eropa ini sudah ada sejak zaman kolonial. Konon, tempat tersebut pernah menjadi saksi kekejaman kolonial. Pasalnya di bawah Lawang Sewu terdapat area bawah tanah yang dulunya konon pernah dijadikan ruang tahanan.

Di Lawang Sewu kalian akan disuguhkan dengan arsitektur yang klasik dengan banyak jendela dan pintu. Setiap sudutnya bisa dieksplore untuk jadi tempat berfoto. Berani mencobanya?

Baca Juga: Ini Alasan Mengapa Tagar #RespectGiselle aespa Trending di Twitter

6. Kota lama Semarang
Jika ingin merasakan liburan dengan nuansa klasik, kalian bisa memilih Kota lama Semarang sebagai opsi tempat untuk nongkrong. Dulunya tempat tersebut tidak seindah sekarang.

Namun setelah dipermak sana-sini, kota yang tadinya terlihat biasa saja bisa menjadi tempat yang begitu esthetic. Ada banyak sudut yang bisa dijadikan latar foto. Mulai dari kusen pintu bergaya klasik, dinding kota tua dan masih banyak lagi.

Pastikan siapkan kamera atau HP mu untuk membidik momen istimewa di Kota Lama.

Itulah 6 tempat wisata di Semarang yang bisa menjadi referensi untuk menghabiskan waktu liburan bersama keluarga. Selamat berlibur. ***

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x