Berikut Daftar 48 Kabupaten Kota Asesmen Level 4 yang Masuk Daftar PPKM Darurat Jawa-Bali

- 1 Juli 2021, 13:54 WIB
Ilustrasi PPKM di Jakarta /
Ilustrasi PPKM di Jakarta / /ANTARA FOTO/ Reno Esnir/aww

KABAR JOGLOSEMAR - Presiden Jokowi resmi menetapkan PPKM Darurat mulai 3-20 Juli 2021 berlaku di kawasan Jawa-Bali. 

Dalam panduan PPKM darurat yang diberikan, Jubir Menko Marves, Jodi Mahardi, mengatakan, periode penerapan PPKM Darurat yaitu 3-20 Juli 2021.

Target dari penerapan PPKM Darurat adalah menurunkan penambahan kasus konfirmasi kurang dari 10 ribu kasus per hari.

Baca Juga: PPKM Darurat Pulau Jawa dan Bali Resmi Diberlakukan, Mal Tutup dan WFH 100 Persen

" PPKM darurat akan mencakup 48 kabupaten dan kota dengan asesmen situasi pandemi level 4 dan juga 74 kabupaten dan kota dengan asesmen situasi pandemi level 3 di Pulau Jawa dan Bali," paparnya.

Berikut daftar kabupaten/kota asesmen situasi pandemi level 4:

1. Banten: Kota Tangerang Selatan, Kota Tangerang, dan Kota Serang

2. Jawa Barat: Purwakarta, Kota Tasikmalaya, Kota Sukabumi, Depok, Cirebon, Cimahi, Kota Bogor, Kota Bekasi, Banjar, Kota Bandung, Karawang, Bekasi

Baca Juga: 15 Poin PPKM Darurat Mulai Berlaku 3-20 Juli 2021

3. DKI Jakarta: Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Jakarta Utara, Jakarta Pusat, Kepulauan Seribu

4. Jawa Tengah: Sukoharjo, Rembang, Pati, Kudus, Kota Tegal, Kota Surakarta, Kota Semarang, Kota Salatiga, Kota Magelang, Klaten, Kebumen, Grobogan, Banyumas

5. DIY: Sleman, Kota Yogyakarta, Bantul

6. Jawa Timur: Tulungagung, Sidoarjo, Madiun, Lamongan, Kota Surabaya, Kota Mojokerto, Kota Malang, Kota Madiun, Kota Kediri, Kota Blitar, Kota Batu

Baca Juga: Presiden Jokowi Sebut akan Terapkan PPKM Skala Mikro Darurat

Daftar kabupaten/kota asesemen situasi pandemi level 3 meliputi :

1. Banten: Tangerang, Serang, Lebak, Kota Cilegon

2. Jawa Barat: Sumedang, Sukabumi, Subang, Pangandaran, Majalengka, Kuningan, Indramayu, Garut, Cirebon, Cianjur, Ciamis, Bogor, Bandung Barat, Bandung

3. Jawa Tengah: Wonosobo, Wonogiri, Temanggung, Tegal, Sragen, Semarang, Purworejo, Purbalingga, Pemalang, Pekalongan, Magelang, Kota Pekalongan, Kendal, Karanganyar, Jepara, Demak, Cilacap, Brebes, Boyolali, Blora, Batang, Banjarnegara

Baca Juga: Siap-Siap, Pemda Yogya Berlakukan PPKM Darurat Mulai Juli 2021

4. DIY: Kulon Progo, Gunungkidul

5. Jawa Timur: Tuban, Trenggalek, Situbondo, Sampang, Ponorogo, Pasuruan, Pamekasan, Pacitan, Ngawi, Nganjuk, Mojokerto, Malang, Magetan, Lumajang, Kota Probolinggo, Kota Pasuruan, Kediri, Jombang, Jember, Gersik, Bondowoso, Bojonegoro, Blitar, Banyuwangi, Bangkalan

6. Bali: Kota Denpasar, Jembrana, Buleleng, Badung, Gianyar, Klungkung, Bangli.***

 

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah