Profil Yulius Panon Pratomo yang Diduga Tewas dan Jasadnya Ditemukan di Sungai

- 24 Mei 2021, 23:22 WIB
Yulius Panon Pratomo, komposer musik Gereja yang hilang
Yulius Panon Pratomo, komposer musik Gereja yang hilang /ist

KABAR JOGLOSEMAR - Sosok komposer gereja bernama Yulius Panon Pratomo diduga tewas dan ditemukan di Sungai Bengawan Solo pada Senin 24 Mei 2021.

Yulius Panon Pratomo sebelumnya sempat hilang sejak Minggu 23 Mei 2021 pukul 04.00. 
 
 
Menurut kerabat korban yang bernama Esa, Mas Yus (sapaan Yulius Panon Pratomo) tidak membawa tanda pengenal, HP, hingga kartu identitas lain saat hilang.

Seorang komposer lagu gereja ini diketahui hilang secara misterius dari tempat penginapan Golek, Solo, Jawa Tengah.

Seperti diketahui, masyarakat Sragen sempat dibikin heboh mengenai penemuan sosok mayat tanpa identitas di Sungai Bengawan Solo,  Kecamatan Pilang, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Selanjutnya, TIM SAR berhasil mengevakuasi mayat tersebut lalu membawanya ke RSUD Sragen untuk dilakukan visum.
 
Baca Juga: Ini Kronologis Hilangnya Komposer Musik Gereja Yulius Panon Pratomo

Berdasarkan sejumlah kabar yang diterima KabarJoglosemar, diduga kuat bahwa mayat tanpa identitas di Sungai Bengawan Solo ini merupakan sosok Yulius Panon Pratomo.

Kendati demikian, hingga kini pihak kepolisian setempat masih belum memberikan keterangan resmi mengenai keterkaitan temuan mayat di Sragen dengan Yulius Panon Pratomo.

Di luar itu, bagi yang belum mengetahui sosok komposer gereja ini, berikut profil Yulius Panon Pratomo.

Yulius Panon Pratomo yang kerap disapa Mas Yus merupakan seorang komposer asal Yogyakarta yang lahir pada tanggal 21 Juli 1977.
 
Baca Juga: Yulius Panon Pratomo Sempat Hilang Secara Misterius di Solo, Diduga Tewas dan Ditemukan di Sungai

Ia menempuh pendidikan dasar dan menengah di Yayasan Xaverius, Belitang, Sumatera Selatan. Selanjutnya, meneruskan sekolahnya di SMA Seminari Mertoyudan, Magelang.

Yulius Panon Pratomo lantas melanjutkan jenjang pendidikannya dengan menjadi mahasiswa Teologi di Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta.

Di sana, ia sempat belajar di Kajian Budaya Sanata Dharma hingga menjalani internship di ajang Asia Research Institute yang berlokasi di Universitas Nasional Singapura.

Bakat musik dari Yulius Panon Pratomo mulai terlihat sejak ia masih SMA kelas 2.
 
Di sana ia sudah mulai menulis lagu sampai selanjutnya bergabung pada Komunitas Musik Jln Kaliurang Yogya pada tahun 1997 hingga 2002.
 
Baca Juga: Mayat Ditemukan di Sungai Bengawan Solo, Diduga Yulius Panon Pratomo

Pada tahun 2003 ia juga sudah mampu mendirikan komunitas musik yang bernama Ministri USD.

Karirnya di dunia musik tersus berkembang sampai pada kahirnya di tahun 2006 Yulius Panon Pratomo menjadi founder group musik Nafs-i-gira musik yang mana group tersebut terkenal hingga kini.

***

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x