Kenapa Tidak Semua Pekerja Dapat BLT BPJS Ketenagakerjaan 2021? Ini Jawabannya

- 23 Maret 2021, 10:08 WIB
Ilustrasi BLT BPJS Ketenagakerjaan
Ilustrasi BLT BPJS Ketenagakerjaan /Kabar Joglosemar/Galih Wijaya

Pemerintah akan fokus pada program Kartu Prakerja untuk memberikan bantuan bagi pekerja atau buruh yang terdampak pandemi corona.

Masih ada pekerja yang terdaftar sebagai penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan tetapi belum mendapatkan bantuan subsidi gaji 2020. Untuk itu, tunggu informasi resmi pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan dari Kemnaker.

Pekerja yang merasa memenuhi syarat menjadi penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan bisa melakukan pengecekan dengan mengirim SMS.

Cara mengecek

Cara cek kepesertaan BLT BPJS Ketenagakerjaan melalui SMS sebenarnya diperuntukkan untuk mengecek besaran saldo BPJS Ketenagakerjaan online. Pengecekan saldo JHT juga bisa digunakan sekaligus untuk mengetahui apakah status kepesertaannya masih aktif atau tidak.

Caranya: Ketik pada layar HP: DAFTAR(spasi)SALDO#Nomor KTP#NAMA#Tanggal lahir#Nomor peserta. Selanjutnya kirim SMS ke 2757.

Selain itu, Anda bisa mengecek nama penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan melalui website sso.bpjsketenagakerjaan.go.id).

Baca Juga: Update Kartu Prakerja Gelombang 14, Ini 6 Tahap Beli Pelatihan Prakerja Agar Dana Rp1 Juta Tidak Hangus

Caranya adalah, masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/. Masukkan alamat email di kolom user. Masukkan kata sandi, setelah masuk, pilih menu layanan.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/. 

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah