Update Covid-19, Tambahan Pasien Sembuh Terus Meningkat

- 22 Februari 2021, 06:27 WIB
Masyarakat tidak perlu khawatir dengan reaksi yang ditimbulkan oleh vaksin Covid-19.
Masyarakat tidak perlu khawatir dengan reaksi yang ditimbulkan oleh vaksin Covid-19. /Pixabay/kfuhlert
 
KABAR JOGLOSEMAR - Tren kasus sembuh Covid-19 di Indonesia terus membaik.
 
Hal ini terlihat dari angka kesembuhan harian yang meningkat bahkan jumlahnya di atas kasus terkonfirmasi positif.
 
Dari update data Covid-19 yang dikeluarkan Satgas Penanganan Covid-19 pada hari Minggu 21 Februari 2021, jumlah harian pasien semuh bertambah 8.236 orang.
 
 
 
Sehingga total pasien sembuh Covid-19 di Indonesia sampai saat ini sebanyak 1,087 juta lebih atau 85 persen dari total kasus positif.
 
Sedangkan tambahan kasus terkonfirmasi positif harian pada Minggu 21 Februari 2021 sebanyak 7.300 orang sehingga total kasus positif Covid-19 di Indonesia hingga hari Minggu 21 Februari 2021 mencapai 1,278 juta orang lebih.
 
Melihat data tersebut, Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof Wiku mengaku optimistis angka kesembuhan akan terus meningkat seiring dengan berbagai upaya yang dilakukan pemerintah bersama masyarakat, seperti donor plasma konvalesen.
 
 
 
Sementara itu, menurut Prof Wiku yang dikutip Kabar Joglosemar dari laman covid19.go.id pada Minggu 21 Februari 2021, pada hari Minggu ini ada 3.827 orang yang menerima vaksin Covid-19 sehingga sampai saat ini total sudah 1,227 juta lebih yang sudah menerima vaksin virus Covid-19.
 
Total penduduk yang ditargetkn untuk menerima vaksin di Indonesia sebanyak 181,554 juta lebih atau 70 persen dari total jumlah penduduk di Indonesia.
 
Dikatakan, dari 7,3 ribu kasus terkonfirmasi positif pada hari Minggu 21 Februari 2021, sebagian besar ada di 5 provinsi, yakni DKI bertambah 2,72 ribu orang, Provinsi Jabar tambah 1,021 ribu orang dan Jawa Tengah ada tambahan 487 kasus. Kemudian Jawa Timur bertambah 446 kasus dan Kalimantan Timur ada tambahan 406 kasus positf.
 
 
 
Menurut Prof Wiku, upaya menekan penyebaran Covid-19 terus dilakukan oleh pemerintah bersama masyarakat.
 
Penerapan kebijakan PPKM, penegakan protokol kesehatan dengan 3M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak) secara ketat serta pelaksanaan 3T (testing,tracing dan treatment) dilakukan bersamaan dengan program vaksinasi.
 
"Dengan berbagai upaya yang dilakukan pemerintah bersama masyarakat diharapkan penanganan Covid-19 bisa berhasil, seperti kasus positif berkurang dan kasus sembuh meningkat. Kami berharap masyarakat bersama pemerintah bahu-membahu mengatasi penyebaran Covid-19," harap Prof Wiku.***
 

Editor: Sunti Melati

Sumber: covid19.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x