Edukasi Terkait Manfaat Vaksinasi Lebih Penting Ketimbang Sanksi

- 15 Januari 2021, 10:12 WIB
Ilustrasi vaksinasi COVID-19 daerah serentak
Ilustrasi vaksinasi COVID-19 daerah serentak /pixabay / alaexandra_koch

KABAR JOGLOSEMAR - Edukasi bagi masyarakat tentang pentingnya vaksinasi maupun manfaat vaksinasi jauh lebih penting daripada memberi sanksi bagi masyarakat tidak mau mengikuti vaksinasi.

Bila masyarakat memahami manfaat vaksinasi maka akan dengan mudah masyarakat menerima atau mengikuti vaksinasi.

Edukasi perlu dilakukan karena masih ada sekelompok kecil masyarakat yang menyangsikan manfaat vaksin COVID-19.

"Sebelum dijatuhkan sanksi atau denda perlu adanya edukasi bagi masyarakat tentang manfaat vaksin. Dengan memahami manfaat vaksin maka mereka akan mengikuti vaksinasi dengan penuh kesadaran. Dan ini merupakan kunci keberhasilan herd immunity," kata Prof Wiku seperti dikutip Kabar Joglosemar dari laman resmi COVID-19.

Baca Juga: Berikut Syarat dan Ketentuan Ibu Hamil Dapat BLT PKH 2021 Rp 3 Juta

Baca Juga: Majene Gempa Magnitudo 6,2, BMKG Imbau Hindari Bangunan

Menurut Prof Wiku, vaksinasi bukan hanya untuk melindungi diri sendiri tapi juga orang lain. Dengan memahami manfaat vaksinasi COVID-19, masyarakat bisa mengambil bagian dalam upaya melindungi diri sendiri dan negaranya.

"Satgas Penanganan COVID-19 akan terus menginformasikan kepada masyarakat tentang perkembangan vaksinasi di Indonesia," kata Prof Wiku. 

Dikatakan, pandemi COVID-19 merupakan sesuatu hal yang baru sehingga masyarakat belum siap menghadapinya. Bahkan masyarakat tidak tahu apa yang sedang terjadi dan kenapa harus ada program vaksinasi.

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: covid19.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah