Cek di Sini, Cara Download Sertifikat Vaksinasi Covid-19 Dengan Cepat dan Gampang

5 Juli 2021, 11:55 WIB
Ilustrasi vaksinasi Covid-19, Kodim 0701 Banyumas akan menggelar vaksinasi covid 19 untuk 10.000 warga Banyumas /Pixabay/DoroT Schenk

KABAR JOGLOSEMAR - Salah satu aturan PPKM Darurat yang berlaku 3-20 Juli 2021 ada menunjukkan sertifikat vaksinasi Covid-19.

Selain bukti tes swab antigen atau PCR saat naik kereta api atau pesawat, kini sertifikat vaksinasi Covid-19 penting dimiliki.

Sertifikat vaksinasi Covid-19 ditunjukkan sebagai salah satu syarat untuk melakukan perjalanan jarak jauh. Beruntunglah bagiAnda yang sudah mendapatkan vaksinasi bisa langsung download sertifikat tersebut. 

Baca Juga: Aldebaran Malah Bucin, Fiersa Besari Nggak Sabar Kematian Roy 'Ikatan Cinta' Lekas Terungkap

Ada dua cara mengetahui sertifikat vaksinasi Covid-19, yakni lewat SMS dari 1199 dan laman pedulilindungi.id.

Anda akan memiliki sertifikat vaksinasi Covd-19 jika memang sudah divaksin minimal dosis 1. Simak bagaimana cara download sertifikat tersebut. 

Berikut cara download sertifikat vaksinasi secara online dengan cepat dan gampang:

Peduli Lindungi

Jika tidak mendapatkan SMS dari 1199 tapi sudah mengikuti vaksinasi Covid-19 bisa mengakses laman pedulilindungi.id.

Baca Juga: Bosan Dianggap Tidak Nasihati Jerinx, Nora Alexandra: Saya Tidak Mau Kejadian Penjara Terulang!

Simak cara download atau mengunduh sertifikat vaksin Covid-19 dari aplikasi Peduli Lindungi atau laman pedulilindungi.id.

  1. Buka laman pedulilindungi.id
  2. Klik "Login" jika sudah mempunyai akun Peduli Lindungi, pilih "Register" apabila belum memiliki akun
  3. Untuk mendaftar akun baru, tuliskan nama lengkap serta nomor ponsel Anda
  4. Klik "Buat Akun"
  5. Selanjutnya cek SMS dari PEDULICOVID pada nomor ponsel yang didaftarkan
  6. Masukkan 6 digit nomor yang tertera pada SMS PEDULICOVID
  7. Sistem akan memverifikasi kode yang dimasukkan ke sistem
  8. Login berhasil selanjutnya klik kolom nama Anda yang terletak di pojok kanan atas situs Peduli Lindungi
  9. Pilih "Sertifikat Vaksin"
  10. Pada layar handphone akan muncul tampilan sertifikat vaksin pertama maupun kedua jika Anda telah lengkap menerima dua kali vaksinasi.
  11. Klik "Unduh Sertifikat"
  12. Proses download sertifikat vaksinasi selesai.

Baca Juga: Viral Video Pengemudi Rekam Dirinya Dicegat Polisi Karena Tak Punya Surat Domisili, Netizen Justru Geram

SMS dari 1199

Setelah melakukan vaksinasi pertama, akan ada dua pesan yang dikirimkan secara bersamaan oleh nomor 1199. Pesan pertama berisi sertifikat vaksinasi dosis 1 yang diiberikan secara daring melalui tautan.

Pesan kedua berisi nama lengkap, NIK, nomor tiket vaksin, jadwal vaksin dosis kedua lengkap dengan tanggal dan lokasi vaksinasi.

  1. Buka pesan dari 1199 pada handphone Anda
  2. Klik link sertifikat yang dikirimkan pada pesan pertama
  3. Nantinya akan muncul gambar sertifikat vaksinasi dengan format .png
  4. Download sertifikat vaksinasi tersebut
  5. Proses download selesai

Baca Juga: Selama PPKM Darurat, Pelaku Perjalanan Wajib Bawa Kartu Vaksin

Itulah informasi cara download sertifikat vaksinasi Covid-19 dosis 1 maupun dosis 2. Jika sudah download, bisa segera dicetak atau diprint sehingga mudah dibawa kemana-mana terlebih sebagai syarat perjalanan jarak jauh.

Jangan pernah mengunggah sertifikat vaksinasi Covid-19 di media sosial. Cukup dicetak lalu disimpan untuk kepentingan perjalanan jarak jauh. ***

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler