Aurel Hermansyah Jalani Puasa Mutih Jelang Pernikahan dengan Atta, Ini Manfaat Luar Biasanya

30 Maret 2021, 06:41 WIB
Aurel Hermansyah lakukan puasa mutih hermansyah /Sumber: Instagram.com/@aurelie.

 

 

KABAR JOGLOSEMAR – Aurel Hermansyah tengah menjadi buah bibir masyarakat setelah mengumumkan dirinya tengah menjalani puasa mutih.

Puasa mutih tersebut ia lakukan beberapa hari hingga hari akad nikahnya nanti dengan Atta Halilintar.

Sebenarnya, apa itu puasa mutih dan apa manfaatnya sehingga dilakukan sebelum menikah?

Baca Juga: Cegah Penyebaran Kebakaran, Pertamina Isolasi dan Mendinginkan Area Tanki

Baca Juga: Ini Kronologi Remaja 13 Tahun Tewas Tenggelam di Dam Kali Kuning Bromonilan, Sleman, DIY

Puasa mutih merupakan tradisi puasa yang dilakukan oleh masyarakat Jawa, atau seseorang yang mengikuti aliran Kejawen.

Dilakukan seja zaman Jawa Kuno, puasa mutih ini dilakukan untuk mendapatkan kekuatan ghaib atau supranatural, melindungi diri dari santet dan guna-guna, membuka kemampuan indera keenam, dan menjamin kesuksesan sebelum hajatan besar.

Karena manfaat itulah, puasa mutih biasanya dilakukan oleh seseorang yang mempunyai hajat besar dalam hidupnya.

Baca Juga: Dirut Pertamina : Kebakaran Hanya di Area Tanki, Kilang Aman

Baca Juga: Rangkaian Paskah 2021, Ini Jadwal Misa Live Streaming Kamis Putih di Keuskupan Agung Semarang

Secara medis, puasa mutih memang terbukti menyehatkan tubuh. Puasa mutih bila dilakukan dengan benar dapat membersihkan racun dalam tubuh, mengurangi asupan lemak, dan mengurangi kadar gula dan garam dalam tubuh.

Seperti namanya, “mutih” yang berasal dari kata “putih”, pelaku puasa mutih hanya diperbolehkan untuk makan dan minum segala sesuatu yang berwarna putih saja.

Biasanya yang dimakan adalah nasi putih dan air putih. Tidak boleh mengonsumsi gula, garam, dan berbagai bumbu lainnya.

Baca Juga: Rilis 7 April 2021, Berikut Bocoran Spesifikasi Realme 8 Pro, Harganya Mengejutkan

Baca Juga: Politikus PDIP, Hasto Kristiyanto Sebut Pendekatan Budaya Paling Efektif Cegah Radikalisme dan Terorisme

Biasanya tradisi puasa mutih ini dilakukan dalam waktu seminggu hingga 40 hari. Dimulai dari mulai pukul 18.00 hingga pukul 18.00 hari berikutnya.

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar akan menggelar akad nikah pada tanggal 3 April mendatang. Adapun untuk ritual siraman, sudah dilakukan.***

 

 

 

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler