Meski Sudah Familiar, Berikut Cara Merawat Anthurium Agar Semakin Bagus dan Subur

- 12 Januari 2021, 13:34 WIB
Dekorasi rumah dengan tanaman hias jenis anthurium
Dekorasi rumah dengan tanaman hias jenis anthurium // Instagram.com/@thepawtedjungle.
  1. Tanah dan pupuk

Agar anthurium bisa bertumbuh subur tentu saja harus ditanam di tanah yang subur. Tambahkan pupuk kandang atau kompos agar menghasilkan media yang bagus.

Media tanam lainnya adalah campuran tanah dengan sekam padi, daun kering, sabut kelapa ataupun cacahan pakis. Sehingga pertumbuhan akar anthurium akan terjaga.

Baca Juga: Ada BTS! Cek Daftar Nominasi Seoul Music Awards SMA 2021 yang Diadakan Akhir Januari 2021

Baca Juga: Efikasi Vaksin Sinovac 65,3 Persen, Ini Maksudnya Efikasi

  1. Pencahayaan

Tanaman anthurium tidak membutuhkan banyak cahaya sinar matahari langsung. Jika terpapar sinar matahari langsung malah akan merusak daunnya menjadi kuning kecoklatan.

Untuk itu, usahakan anthurium mendapatkan pencahayaan yang cukup dan tidak terlalu panas. Letakkan di tempat yang teduh tetapi masih mendapatkan sinar matahari.

  1. Kendalikan hama

Anthurium terkenal dengan tanaman hias yang tahan dari serangan hama dan penyakit.

Meski begitu, tetap saja ada kemungkinan diserang hama dan merusak daun-daun anthurium.

Baca Juga: Mengenal Keindahan Adenium Obesum, Salah Satu Jenis Tanaman Adenium yang Populer Saat Ini

Oleh karenanya, cek daun dan batang secara rutin. Biasanya juga akan diserang semut, laba-laba merah. Kamu bisa mengelap daun sembari mengecek tanaman karena kadang kala ada jamur yang menempel.

Halaman:

Editor: Sunti Melati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah