Cara Bangun Support System Ala 5 Sahabat di Drama Hospital Playlist

1 Juli 2021, 14:47 WIB
Drama Hospital Playlist 2, serial yang tayang di Netflix Juni 2021 /Soompi

KABAR JOGLOSEMAR - Kdrama yang berjudul Hospital Playlist, saat ini sudah ada season ke duanya yang mulai tayang pada tanggal 17 Juni 2021 lalu.

Drama yang memiliki daya tarik tersendiri baik dari segi tokoh pemainnya maupun kisah yang disajikan di dalamnya, memang banyak ditunggu kelanjutannya saat season pertama usai.

Kisah dalam drama Hospital Playlist yang dituliskan oleh Lee Woo Jung dan disutradarai Shin Won Ho, adalah seputar kehidupan lima sahabat yang bekerja sebagai dokter di Yulje Medical Center di Seoul.

Baca Juga: 6 Tips Bangun Hubungan Sehat untuk Menjaga Pasanganmu

Kelima sahabat yang berteman sejak duduk di bangku kuliah, hingga menapaki karier yang sama menjadikan hubungan persahabatan mereka terjalin kuat.

Adanya waktu yang mempertemukan dan menyatukan mereka, secara tidak langsung telah membangun support system dalam pertemanan mereka.

Oleh karenanya, kehidupan yang mereka jalani, menjadi lebih mudah dihadapi manakala dihadapkan pada permasalahan sesulit apapun itu.

Nah pertemanan yang saling mengandalkan ini bisa kita sebut sebagai support system. Melihat drama tersebut, pastinya akan ada rasa ingin untuk memiliki teman yang bisa diandalkan bukan?

Baca Juga: 7 Pengganti Nasi untuk Program Dietmu,Salah Satunya Ada Kacang Merah

Simak beberapa cara dibawah ini untuk bisa dapatkan support system layaknya drama dalam Hospital Playlist yang dikutip dari kanal YouTube 1 Persen Indonesia Life.

1. Ketahui siapa saja orang yang bisa menjadi support system diri

Support system bisa didapatkan dari orang-orang terdekat kita. Biasanya bisa dari keluarga, teman ataupun orang-orang yang memiliki kesamaan seperti diri kita. Sama di pekerjaan, hobi, kesukaan pada barang atau makanan, dan banyak lainnya.

Sebagaimana dalam drama Hospital Playlist, kelima tokoh itu memiliki beberapa kesamaan. Mereka sama-sama masuk di fakultas kedokteran, sama-sama kabur dari acara makrab seangkatan, dan setelah beberapa tahun kemudian pun mereka sama-sama bekerja menjadi dokter ditempat yang sama pula.

Pertemuan-pertemuan yang sering mereka lakukan untuk menghabiskan waktu bersama pun akhirnya menimbulkan kepedulian satu sama lain dan terbentuklah ikatan pertemanan yang erat.

Baca Juga: 5 Keutamaan Berbakti Kepada Orangtua Dalam Islam

2. Investasikan waktu dan tenaga kita untuk beraktivitas bersama mereka.

Jika kita sudah mengetahui orang-orang yang signifikan dalam hidup kita, maka langkah selanjutnya kita bisa menginvestasikan waktu dan tenaga kita untuk beraktivitas bersama mereka.

Kelima tokoh dalam Hospital Playlist, juga memiliki kesukaan dalam bermusik yang akhirnya membuat klub musik mereka sendiri dan sering menghabiskan waktu untuk berlatih bersama.

Hubungan itu bukan hanya sekedar suka sama suka. Tapi juga investasi waktu dan tenaga yang kita habiskan bersama mereka, menjadi penguat dalam satu hubungan pertemanan.

Baca Juga: 3 Tanaman Hias, yang Bisa Menjaga Imun Tubuh dan Mental di Tengah Pandemik

3. Usahakan hubungan terjalin secara timbal balik

Support system yang baik adalah hubungan terjalin secara timbal balik. Adakalanya kita yang memberi dan adakalanya juga kita yang menerima.

Karena jika hanya satu yang berjuang mempertahankan hubungan pertemanan itu, sama saja tidak ada gunanya.

Hal-hal yang bisa kita beri tidak melulu berupa fisik (uang, makanan, benda, dll). Namun juga berupa emosional support seperti informasi, saran, nasihat, atau mendengarkan keluh kesah mereka dan banyak hal lainnya.

Baca Juga: Segera Berlaku, Ini Aturan PPKM Darurat Jawa Bali 3-20 Juli 2021

Itulah beberapa cara yang bisa kita ambil dari kisah lima sahabat dalam drama Hospital Playlist.***

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler