Cara Mudah Download, Instal dan Memakai Aplikasi Zoom di Laptop atau PC

31 Desember 2020, 06:17 WIB
Aplikasi Zoom /Kabar Joglosemar/Galih Wijaya

KABAR JOGLOSEMAR - Saat ini, Zoom menjadi aplikasi pokok yang wajib didownload. Bagi Anda yang merasa gaptek, ada cara mudah download, instal dan memakai aplikasi zoom di Laptop maupun PC.

Pandemi virus Corona yang terus melanda memaksa setiap orang untuk tetap selalu di rumah. Hal ini tak terkecuali bagi mereka yang bekerja atau sekolah.

Sebuah aplikasi video conference, Zoom menjadi solusi di tengah kesulitan ini. Melalui group video call, maka setiap orang mampu terhubung tanpa harus bertemu secara tatap muka.

Teknologi video call via aplikasi Zoom, telah memberi kemudahan di masa pandemi virus Corona ini. Perlu diketahui, selain di Android, aplikasi zoom pun bisa juga di download serta diinstal di laptop.

Baca Juga: Doa Sehari-hari yang Harus Hafal, Mulai Dari Doa Sebelum Tidur dan Bangun Tidur

Akan tetapi, tak sedikit orang bingung tentang cara download aplikasi Zoom tersebut di laptop. Nah disini, KabarJoglosemar.com memberikan cara download aplikasi Zoom di Laptop maupun PC Anda.

1. Buka Google Chrome maupun browser lain yang relevan.
2. Buka halaman URL https://zoom.us/download
3. Pilih bagian 'Zoom Client for Meetings.
4. Klik Download setelah itu tunggu hingga selesai.
5. Setelah berhasil didownload Anda dapat masuk ke proses selanjutnya yaitu penginstalan.

Baca Juga: Sultan Wajib Simak! 7 Game Berbayar Terbaik 2020 di Playstore

Adapun cara penginstalan Zoom di Laptop atau PC seperti berikut.
1. Cari file instalan yang telah Anda download tadi.
2. Klik dua kali, lalu pilih 'Run'
3. Setelah itu Muncul Jendela Zoom Could Meeting
4. Selesai

Setelah itu, Anda dapat memilih Join a Meeting untuk bergabung pada pertemuan virtual. Akan tetapi, pastikan Anda telah diundang atau memiliki link URL dari host yang membuat room.

Lalu, bagaimana dengan cara untuk menjadi hostnya. Jangan bingung dulu, disini kami juga memberikan langkah-langkah menjadi host sebagaimana berikut ini.

Baca Juga: Catat, Jam Operasional Objek Wisata Jogja Tanggal 31 Desember 2020 Hanya Sampai Jam 6 Sore

1. Klik tombol sign in , lalu daftar menggunakan akun Facebook atau Email.
2. Setelah masuk halaman utama pilih My profile.
3. Copy Meeting ID lalu kirim ke teman atau mitra kerja Anda yang akan diajak group video call.
4. Apabila link Meeting ID tersebut telah diklik, maka Anda pun siap untuk melakukan Video Conference.

Itulah cara mudah download, instal dan memakai aplikasi Zoom di laptop atau PC. Sampai saat ini, tentu Anda akan begitu jelas dan telah siap untuk mengoperasikan aplikasi Zoom. ***

Editor: Michael L W

Tags

Terkini

Terpopuler