Dani Pedrosa Bela Valentino Rossi Meski Terpuruk di MotoGP 2021

12 Juli 2021, 13:34 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT yang kini dibela Dani Pedrosa meski terpuruk di MotoGP 2021 /Instagram.com/ @valeyellow46/

KABAR JOGLOSEMAR - Mantan pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa mendadak bela Valentino Rossi. 

Dani Pedrosa bela Rossi dan juga memberikan pujian terhadap pembalap berusia 42 taun tersebut.

Rossi sendiri kini diketahui sedang berjuang di MotoGP 2021. Dani Pedrosa bela Valentino Rossi. 

Baca Juga: Dani Pedrosa Jawab Isu 'Comeback' Balapan di MotoGP Pakai Motor KTM

Sekedar informasi, saat ini performa Valentino Rossi tampak jelas berubah.

Berdasarkan statistik MotoGP, pembalap berjulukan The Doctor itu hanya mampu bertengger di posisi ke-19.

Adapun Rossi juga hanya mengantongi 17 poin yang mana tertinggal jauh dengan pemuncak klasmen sementara MotoGP, Fabio Quartararo. 

Baca Juga: Sebut Marc Marquez Pembalap Terbaik, Cal Crutchlow: Banyak Orang Tak Terima Ini

Hal ini membuat rumor bahwa Rossi akan segera pensiun dari MotoGP kian santer menjadi omongan publik. 

Di tengah keterpurukan Rossi ini, mantan rivalnya, Dani Pedrosa seolah memberi pembelaan.

Pedrosa akui merasa kagum dengan tekad Valentino Rossi yang hingga kini masih membalap di MotoGP.

Baca Juga: Fabio Quartararo Mendadak Curhat, Tertekan di Yamaha Gara-gara Ini

"Valentino Rossi masih ingin melanjutkan, dia menyukainya. Ini adalah hasratnya dan dia selalu memiliki banyak penggemar di seluruh dunia," ucap Pedrosa, dikutip KabarJoglosemar.com dari Tuttomotoriweb, Senin 12 Juli 2021.

Pedrosa kembali kagum terhadap The Doctor Valentino Rossi. Sehingga, dia tidak mementingkan hasil akhir Rossi di ajang MotoGP 2021 ini.

"Terlepas dari hasilnya jika dia berada di urutan kedelapan atau kelima," ucap Dani Pedrosa.

Baca Juga: Terpuruk di MotoGP 2021, Valentino Rossi Disebut Bakal Kuat dengan Ducati

Meskipun merasa kagum, Dani Pedrosa juga merasa kesal dengan The Doctor.

Sebab, dia tahu bahwa Valentino Rossi masih balapan di MotoGP meskipun dirinya sudah pensiun terlebih dahulu. 

"Yang membuat saya kesal adalah saya memulai lebih belakangan dari dia dan menyelesaikan karier saya sebelumnya!" tegas Pedrosa.

Baca Juga: Aramco Tak Jadi Sponsori VR46, Valentino Rossi Turun Gunung

Kini isu The Doctor pensiun dari MotoGP terus menjadi bahan perbincangan publik.

Dalam hal ini, menarik dinanti apakah Valentino Rossi akan pensiun atau tetap lanjut balapan di ajang balap bergensi, MotoGP musim depan. ***

Editor: Sunti Melati

Sumber: Tuttomotoriweb

Tags

Terkini

Terpopuler