Perbasi Niat Tambah Pemain Naturalisasi untuk Perkuat Timnas ke Piala Dunia

14 April 2021, 07:02 WIB
Ilustrasi pertandingan basket /Pixabay/KeithJJ

KABAR JOGLOSEMAR - PP Perbasi mengungkapkan niatannya menambah pemain naturalisasi.

Alasan naturalisasi pemain lagi itu diharapkan bisa memperkuat tim nasional (Timnas) bola basket Indonesia.

Sebelumnya timnas Indonesia sudah memiliki dua pemain naturalisasi, yakni Brandon Jawato dan Lester Prosper. Keduanya sempat tampil membela tim Merah Putih dalam Kualifikasi FIBA Asia Cup tahun lalu.

Baca Juga: Liga Champions, PSG Melampiaskan Dendam dengan Menyingkirkan Bayern Muenchen

Kini Indonesia sendiri sedang bersiap dalam menghadapi FIBA Asia Cup 2021 dan FIBA World Cup 2023 di mana Indonesia akan bertindak sebagai tuan rumah bersama Filipina dan Jepang.

Lalu mimpi untuk lolos ke FIBA World Cup 2023, Indonesia diwajibkan mengikuti FIBA Asia 2021.

“Kami sedang menyiapkan beberapa pemain (asing) dan kami sedang menyeleksi. Kami tidak bisa mengungkapkan siapa mereka sekarang, tetapi kami akan memanfaatkan kesempatan ini untuk naturalisasi,” kata Wakil Ketua PP Perbasi Francis Wananda dikutip KabarJoglosemar.com dari laman Kemnaker dari Antara.

Baca Juga: Teh atau Air Putih, Minuman yang Baik Dikonsumsi Saat Berbuka Puasa?

Meski ingin melakukan naturalisasi pemain lagi, Francis sadar hal itu bukan langkah mudah.

Meski demikian, pihaknya optimis pemerintah, termasuk Kemenpora dan Kemenkumham, mereka bisa menghadirkan pemain naturalisasi tambahan yang bisa memperkuat timnas basket Indonesia.

Terbaru, PP Perbasi juga telah mendatangkan dua pemain muda asal Senegal, yakni Dame Diagne dan Serigne Modou Kane.

Mereka bermain bersama timnas elite muda dan memperkuat Indonesia Patriots pada fase reguler Liga Bola Basket Indonesia (IBL) 2021.

Baca Juga: Iseng Chat WA ke Mantan, Wanita Ini Justru Ditransfer Uang Rp 10 Juta, Netizen: Bikin Susah Move On

Diharapkan kehadiran pemain-pemain naturalisasi itu nantinya bisa memberikan dampak positif sekaligus membantu timnas basket Indonesia agar lolos kualifikasi FIBA World Cup 2023.

“Kami punya pemain senior dan junior. Ada dua layer untuk timnas. Mereka diharapkan bisa jadi modal bagus untuk Piala Asia FIBA 2021,” ucap Francis.

“Kami berharap (naturalisasi pemain) bisa segera cepat diproses dan kami bisa tembus ranking delapan besar di Asia dan lolos kualifikasi untuk Piala Dunia 2023,” pungkasnya. ***

Editor: Galih Wijaya

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler