BLT Rp 600 Ribu untuk Pekerja Batal Cair Hari Ini

- 25 Agustus 2020, 10:47 WIB
Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp.600.000 dari Pemerintah untuk pekerja gaji dibawah Rp.5.000.000*/Pixabay.com
Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp.600.000 dari Pemerintah untuk pekerja gaji dibawah Rp.5.000.000*/Pixabay.com /

 

KABAR JOGLOSEMAR - Para pekerja tampaknya harus bersabar lantaran BLT Rp 600 ribu batal cair hari ini.

Sebelumnya Kementerian Ketenagakerjaan menjanjikan pencairan dana BLT bagi pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta akan dilangsungkan pada Selasa, 25 Agustus 2020.

Mundurnya waktu pencairan tersebut disebabkan oleh proses validasi calon pekerja penerima BLT yang belum selesai.

Baca Juga: Kasus Corona di Rusia Tembus 960 Ribu, Terbesar Keempat di Dunia

Sebenarnya Kementerian Ketenagakerjaan sudah  memegang 2,5 juta rekening calon penerima bantuan dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BP Jamsostek).

Namun, sesuai dengan petunjuk teknis (Juknis) yang dibuat pemerintah, validasi data paling lambat dapat dilakukan dalam empat hari.

"Kalau dalam juknis-nya itu waktu paling lambat itu 4 hari untuk melakukan check list, jadi 2,5 juta. Kami mohon maaf. Butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," ujar Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah pada Senin, 24 Agustus 2020.

 

Baca Juga: 2 Ledakan Bom di Filipina: 10 Orang TewasMeski begitu, ia berjanji akan mengupayakan supaya para pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta bisa menerima transferan BLT Rp 600 ribu mulai akhir Agustus ini.

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x