Gibran Rakabuming Minta Masyarakat Laporkan Bila Ada Pungli

- 3 Mei 2021, 19:04 WIB
Putra Presiden Jokowi,Gibran Rakabuming Raka.
Putra Presiden Jokowi,Gibran Rakabuming Raka. /YouTube Gibran Rakabuming

KABAR JOGLOSEMAR - Setelah memecat oknum Lurah Gajahan karena diketahui melakukan pungli (pungutan liar), Walikota Solo Gibran Rakabuming meminta masyarakat agar jangan takut melaporkan berbagai kejadian yang diduga menyalahi aturan.

Bahkan putra sulung Presiden Joko Widodo itu memberikan nomor whatsapp agar masyarakat melaporkan bila ada pungli.

Baca Juga: Depresi Tangani Covid-19, Dokter di India Bunuh Diri

"Stop pungli! Jangan takut untuk segera melaporkan berbagai kejadian yang sekiranya menyalahi aturan melalui Whatsapp 081225067171," tulis Gibran Rakabuming Raka dikutip Kabar Joglosemar dari akun Instagram @gibran_rakabuming pada Senin 3 Mei 2021.

Menurut Gibran Rakabuming, masyarakat tak perlu takut untuk mendokumentasikan, memotret atau video lalu laporkan.

Hal ini dimaksudkan agar masyarakat ikut mengawasi kinerja pelayan masyarakat (pemerintah, red). Gibran mengatakan bahwa bila ada yang tidak benar maka harus diluruskan.

"Masyarakat jangan takut untuk mendokumentasikan, segera foto atau video dan laporkan! Bersama kita awasi kinerja pelayan masyarakat, jika ada yang tidak benar maka harus diluruskan. Maka biasakan yang benar dan jangan membenarkan yang biasa!," tulis Gibran Rakabuming di akun Instagramnya.

Sebelumnya, Walikota Solo ini bersama Camat Pasar Kliwon terjun langsung ke lapangan untuk merespon aduan masyarakat mengenai adanya praktik pungli yang dilakukan oknum lurah Gajahan.

Baca Juga: Sempat Unggah Foto Selfie dengan Sate, Nani Apriliani Tersangka Takjil Maut di Bantul Diciduk Polisi

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x