Kronologi Tewasnya Seorang Bocah di Bantul Usai Makan Lontong Sate

- 27 April 2021, 11:11 WIB
Ilustrasi sate
Ilustrasi sate /Pixabay/Dedit

KABAR JOGLOSEMAR - Seorang anak di Bantul meninggal usai makan lontong sate saat berbuka puasa pada Minggu, 25 April 2021.

Saat ini, Polsek Sewon, Bantul, sedang menyelidiki kasus ini. Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul pun telah memerintahkan Puskesmas Sewon untuk mengambil sisa makanan untuk diteliti.

Baca Juga: Viral! Bocah di Bantul Meninggal Usai Makan Lontong Sate Pemberian Orang Tak Dikenal

Kasus ini berawal dari ketika Bandiman, seorang ojek online yang usai melaksanakan sholat Ashar di sebuah Masjid di Yogyakarta pada Minggu, 25 April 2021 lalu.

Selepas sholat, ia didatangi oleh seorang wanita. Wanita itu meminta Bandiman antarkan takjil pada seseorang bernama Tomy di Kasihan Bantul.

Namun, wanita ini meminta Bandiman untuk mengantarkan makanan takjil secara offline, bukan secara online.

"Jadi mintanya offline. Negosiasi harga dan deal Rp 25.000 namun wanita itu memberi Rp 30.000," ujar Kapolsek Sewon, Kompol Suyanto.

Tak hanya itu, wanita ini juga meminta Bandiman untuk mengatakan bahwa makanan tersebut berasal dari Hamid dari Pakualaman.

Baca Juga: UAS Ajak Masyarakat Patungan untuk Beli Kapal Selam Baru Pengganti Nanggala 402

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x