Sidang Isbat Awal Ramadhan Digelar 12 April, Ini Doa-doa yang Dipanjatkan Sambut Ramadhan 2021

- 11 April 2021, 20:32 WIB
Ilustrasi Ramadhan 1442 H/
Ilustrasi Ramadhan 1442 H/ /Pixabay.com/chiplanay/

KABAR JOGLOSEMAR - Waktu begitu cepat berlalu dan umat Islam akan kembali menunaikan ibadah puasa Ramadhan.

Bulan suci Ramadhan, bulan yang penuh ampunan dan pahala berlipat ganda. Pemerintah baru akan menggelar sidang isbat penetuan 1 Ramadhan 2021 pada Senin, 12 April 2021.

Baca Juga: Tagar #JodohDiTanganAntono Trending di Twitter, Ini Penjelasannya

Hal ini menandakan puasa sudah semakin dekat. Umat Islam pun sudah mulai mempersiapkan diri menyambut bulan suci Ramadhan 2021.

Inilah doa-doa yang dapat dipanjatkan untuk menyambut Ramadhan 2021.

Doa untuk menyambut Ramadhan 2021

Berdasarkan hadist riwayat Imam At-Thabarani dan Imam Ad-Dailami, berikut bacaan doa menyambut bulan suci Ramadhan yang diamalkan oleh Rasulullah SAW:

Allāhumma sallimnī li Ramadhāna, wa sallim Ramadhāna lī, wa sallimhu minnī.

Artinya: “Ya Allah, selamatkanlah aku (dari penyakit dan uzur lain) demi (ibadah) Bulan Ramadhan, selamatkanlah (penampakan hilal) Ramadhan untukku, dan selamatkanlah aku (dari maksiat) di Bulan Ramadhan.”

Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, ada doa yang bisa dibaca sesuai dengan sunnah Rasulullah SAW. Berikut bacaan doa sambut Ramadhan 2021 yang disampaikan oleh Ustadz Adi Hidayat:

Allahumma ahillahu ‘alainaa bil yumni wal Imani wassalamati wal islami Rabbi wa Rabbukallahu.

Artinya: “Ya Allah mohon hadirkan awal ramadhan kepada kami dengan penuh ketentraman, dan dengan penuh kekuatan iman, sehat dan selamat, dan dengan kekuatan islam Rabbi wa Rabbukallahu.”

Baca Juga: Viral Pedagang Jualan Papeda Pakai Baju Kuntilanak, Netizen : Strategi Marketing S5

Bacaan Zikir Melihat Hilal Ramadhan

Umat Islam juga turut melantunkan dzikir. Berdasarkan hadist riwayat Imam Ahmad dijelaskan, Rasulullah SAW membawa dzikir saat melihat bulan atau hilal sebagai tanda datangnya Ramadhan.

Inilah bacaan zikir yang diamalkan Rasulullah SAW ketika melihat hilal Ramadhan :

Allāhu akbaru, lā haula wa lā quwwata illā billāhil ‘aliyyil ‘azhīmi. Allāhumma innī as’aluka khaira hādzas syahri, wa a‘ūdzu bika min syarril qadari, wa min syarril mahsyari.

Artinya: “Allah maha besar. Tiada daya dan upaya kecuali berkat pertolongan Allah yang maha agung. Aku memohon kepada-Mu kebaikan bulan ini (Ramadan). Aku berlindung kepada-Mu dari keburukan takdir dan keburukan mahsyar.”

Doa mohon ampunan

Doa untuk menyambut Ramadhan 2021 salah satunya adalah memohon ampunan. Rasulullah SAW memohonkan kepada Allah SWT agar umatnya dijauhkan dari azab.

Doa-doa menyambut Ramadhan 2021 terdapat dalam hadits yang diriwayatkan dari Ibnu Abbas RA.

Allahumma la tursil 'ala ummati 'adzaban min fauqihim wa la min tahti arjulihima wa la talbishum syiya'an.

Baca Juga: Poco X3 NFC vs Realme 8, Mana Yang Lebih Unggul? Simak Perbandingannya di Sini

Artinya: "Ya Allah, jangan Engkau kirim kepada umatku azab dari arah atas mereka, dan juga jangan kirim azab dari arah kaki mereka, dan jangan Engkau campurkan mereka dengan macam-macam golongan yang saling bertentangan."

Ada banyak hal yang perlu disyukuri terlebih masih diberi banyak kesempatan bertemu banyak orang, mendapat rezeki, panjang umur dan lainnya.

Umat Islam pun menyambut datangnya Ramadhan 2021 dengan penuh sukacita. Dengan begitu, ibadah puasa bisa berjalan lancar, ikhlas, dan tenang.

Tiba saatnya umat Islam akan menjalankan ibadah puasa selama satu bulan. Perbanyak doa, dzikir, melakukan kebaikan. Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan 2021. ***

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x