Gempa di Malang, BNPB Laporkan Kerusakan Rumah dan 6 Orang Meninggal

- 10 April 2021, 20:19 WIB
Tangkapan layar aplikasi BMKG gempa menampilkan mengguncang Malang pada Sabtu, 10 April 2021
Tangkapan layar aplikasi BMKG gempa menampilkan mengguncang Malang pada Sabtu, 10 April 2021 /BMKG

KABAR JOGLOSEMAR - Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 6,1 di wilayah Malang, Jawa Timur menimbulkan korban.

Setelah beberapa jam berlalu, sudah mulai dilaporkan kerusakan maupun korban yang mengalami luka ataupun meninggal dunia.

Baca Juga: Sambut Ramadhan 2021, Ini Kumpulan Kata-kata Mutiara Hingga Ucapan Selamat Menunaikan Puasa

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) masih terus memberikan laporan terkait dampak gempa bumi yang terjadi pada hari ini, 10 April 2021 pukul 14.05 WIB.

Petugas masih terus melakukan pengecekan dan penilaian dampak hingga kebutuhan pasca gempa.

Data BNPB Sabtu, 10 April  pukul 18.00 WIB, tercatat total warga meninggal dunia berjumlah 6 warga dan 1 lain mengalami luka berat.

Rinciannya 3 orang meninggal dunia di Kabupaten Lumajang, sedangkan masing-masing 2 warga meninggal di antara wilayah Lumajang dan Kabupaten Malang dan 1 di Kabupaten Malang.

BPBD Kabupaten Lumajang mencatat ada titik pengungsian di Desa Kali Uling, Kecamatan Tempur Sari.

Jumlah warga mengungsi masih dalam pendataan. Sedangkan di Kabupaten Malang, Blitar, Trenggalek dan Tulungagung belum ada laporan warga yang mengungsi.

Sementara itu, terkait dengan kerusakan akibat gempa dengan kedalaman 25 km itu, BPBD beberapa wilayah masih terus melakukan pendataan di lapangan.

BPBD Kabupaten Tulungagung menginformasikan kerusakan rumah rata-rata pada tingkat rusak ringan.

Sedangkan di Kabupaten Trenggalek dan Kota Malang terdapat kerusakan rumah pada kategori rusak ringan hingga sedang.

Baca Juga: Viral Video Wanita Duduk di Atas Mobil Usai Kecelakaan, Posenya Bikin Netizen Salah Fokus

Sedangkan di Kabupaten Lumajang, Malang dan Blitar, tingkat kerusakan rata-rata ringan hingga berat. BNPB terus berkoordinasi dan memantau kondisi di lokasi bencana.

BNPB juga masih terus berkoordinasi dengan BPBD Provinsi Jawa Timur. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan pusat gempa berada di 90 kilometer barat daya Kabupaten Malang.

Guncangan gempa bumi itu terasa sampai ke beberapa daerah seperti Blitar, Ngawi, Kediri, Trenggalek, Mojokerto, Jombang, Lombok Barat, Mataram.

Selanjutnya Denpasar, Kuta, Jimbaran,  Lombok Utara, Sumbawa, Klungkung, Turen, Banjarnegara, Klaten dan Jogja. Gempa di kedalaman 25 km itu juga sampai dirasakan warga Jogja.

“Kenapa ya kalau habis gempa pusingnya kebawa lumayan lama  stay safe Malang, Surabaya dan sekitarnya, kerasa sampe Jogja :),” tulis @mygiant_pooh.

“Gempa di laut malang, sampe kerasa di jogja, Ya Allah,” cuit @SenoAriaAdiBeno.

 Baca Juga: Batasi Gorengan! Ini Tips Kesehatan Tingkatkan Sistem Imun Tubuh Saat Puasa Ramadhan 2021

Berdasarkan informasi BMKG, lokasi gempa berada di koordinat 8.95 Lintang Selatan (LS),112.48 Bujur Tenggara (BT). Sedangkan jaraknya 90 km Barat Daya Kabupaten Malang, Jawa Timur. ***

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x