Simak, Cara Cek Penerima BST Rp 300 Ribu Lewat Aplikasi Android atau Situs Resmi DTKS Kemensos

- 7 Februari 2021, 18:02 WIB
Ilustrasi Subsidi gaji
Ilustrasi Subsidi gaji /Kabar Joglosemar/Galih Wijaya

KABAR JOGLOSEMAR - Cek BST Rp 300 Ribu lewat aplikasi Android maupun situs resmi DTKS Kemensos.

Seperti diketahui, pemerintah melalui Kementerian Sosial atau Kemensos telah melanjutkan program Bansos Tunai senilai 300 ribu Rupiah.

Dana bantuan tersebut akan disalurkan kepada 10 juta Keluarga Penerima Manfaat. Adapun dana tersebut disalurkan dari bulan Januari hingga April 2021.

Baca Juga: Simak Cara Cek Penerima Serta Syarat Bansos BLT BPUM UMKM 2021

Bansos BST Rp 300 ribu juga telah ada dalam program Pemulihan Ekonomi Nasional atau PEN. Penyaluran dana bantuan ini pun dilakukan melalui PT Pos Indonesia.

Sebelum datang ke kantor pos untuk melakukan pencairan dana bantuan tersebut, ada baiknya untuk simak dulu cara cek penerima BST Rp 300 ribu untuk memastikan bahwa Anda berhak mendapatkannya.

Ada dua cara yang bisa dilakukan. Cara pertama adalah melalui situs resmi DTKS Kemensos.

Pertama-tama, masuk pada laman resmi DTKS Kemensos yakni www.dtks.kemensos.go.id. Lalu, pilih ID yang sesuai pada kepesertaan Anda.

Setelah itu, masukan ID kepesertaan dari yang Anda pilih tersebut. Setelah memilih ID, masukan nama yang tertera dalam ID.

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x