Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 Hilang Kontak, PMI Siapkan 100 Kantong Jenazah

- 9 Januari 2021, 21:07 WIB
Ilustrasi pesawat sriwijaya air Jakarta-Pontianak yang hilang kontak.
Ilustrasi pesawat sriwijaya air Jakarta-Pontianak yang hilang kontak. /Pixabay/rauschenberger

KABAR JOGLOSEMAR - Hari ini, terjadi tragedi kecelakaan udara yang menimpa pesawat Sriwijaya Air SJ 182.

Pesawat rute Jakarta-Pontianak ini hilang kontak setelah lepas landas. Menanggapi hal tersebut, tim Palang Merah Indonesia (PMI) telah siapkan 100 kantong jenazah.

Baca Juga: Pesawat Sriwijaya Air Jakarta-Pontianak yang Hilang Kontak Angkut 56 Penumpang

Baca Juga: Sriwijaya Air SJ 182 Hilang Kontak, Ini Daftar Kecelakaan Pesawat yang Pernah Terjadi di Indonesia

Seperti diketahui, Pesawat dengan nomor SJ 182 dengan rute Jakarta-Pontianak telah hilang dari radar dan pada pukul 14.47 WIB diperkirakan jatuh di sekitar perairan Kepulauan Seribu, Jakarta.

"Merespon kejadian hilang kontak tersebut, PMI menyiagakan pertama dengan standby call dengan relawan sebanyak 50 orang hingga kantung jenazah 100 buah." Ujar Kasub Divisi Penanggulangan bencana PMI pusat, Ridwan S. Charmab, seperti dilansir KabarJoglosemar.com dari Antara, Rabu 9 Januari 2021.

Tak hanya itu, Ridwan juga mengatakan bahwa timnya juga telah menyiapkan perahu karet serta lima mobil ambulan di lokasi yang sama.

Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 lepas landas (take off) pada pukul 14.36 WIB. Beberapa menit setelah itu, pada pukul 14.47 WIB pesawat naas tersebut hilang kontak.

Menurut informasi, pesawat Sriwijaya Air SJ 182 berisikan 50 penumpang dan 12 kru pesawat sehingga total ada 62 penumpang.

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x