Bansos Akan Diantarkan Langsung ke Rumah untuk 3 Kriteria Warga Ini

- 4 Januari 2021, 17:06 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini saat peluncuran bansos tahun 2021 di Istana Negara
Menteri Sosial Tri Rismaharini saat peluncuran bansos tahun 2021 di Istana Negara /YouTube/ Sekretariat Presiden

KABAR JOGLOSEMAR - Bantuan Sosial atau bansos mulai disalurkan serentak di 34 provinsi di Indonesia pada 4 Januari 2021.

Secara teknis, pemerintah menggandeng bank berpelat merah alias Himbara serta PT Pos untuk penyaluran bantuan.

Menteri Sosial, Tri Rismaharini dalam peluncuran bansos yang digelar secara online di Istana Negara pada Senin, 4 Januari 2020 mengatakan bahwa alasan bantuan ini diadakan sebagai langkah penanganan ekonomi nasional (PEN) menanggulangi dampak akibat pandemi corona.

Dirinya pun membeberkan total penerima bantuan serta alokasi dana di tahun 2021 ini.

Baca Juga: Program Vaksinasi COVID-19 Aman Lewat Aplikasi PeduliLindungi

Baca Juga: Info Terbaru, Pelaku UKM Juga Boleh Mendaftar Program Kartu Prakerja, Ini Syaratnya

"Pada tahun 2021 sesuai dengan alokasi yang ada di Kemensos. PKH target penerima mencapai 10 juta keluarga dengan anggaran dengan anggaran Rp 28,7 triliun. Kartu sembako target pertama Rp 18,8 juta keluarga dengan anggaran Rp 45,12 triliun. Bansos tunai target penerima 10 juta keluarga dengan anggaran Rp 12 triliun," ujarnya saat melaporkan rencana penyaluran bantuan.

Seperti yang sudah disebutkan, pemerintah menggandeng bank BUMN atau Himbara serta PT Pos untuk penyaluran bantuan.

"Penyaluran bantuan tersebut dilakukan melalui bank milik negara BRI, BNI, Mandiri, BTN yang akan diserahkan langsung oleh Bapak Presiden," kata Risma.

Halaman:

Editor: Michael L W

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x