Serem! Kisah Mistis dibalik Tragedi Bunker Kaliadem Merapi, Ada Sosok Jubah Putih

- 11 Desember 2020, 14:28 WIB
Gunung Merapi.
Gunung Merapi. /ANTARA FOTO

KABAR JOGLOSEMAR - Gunung Merapi telah menyimpan segudang kisah mistis. Beberapa tempat disekitar gunung tersebut  dianggap sebagai daerah yang wingit atau sering disebut angker.

Salah satunya Bunker Kaliadem yang terletak dilereng Merapi. Seperti namanya, Bunker Kaliadem merupakan tempat berupa bunker yang digunakan untuk berlindung dari serangan erupsi Gunung Merapi. 

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Hari Ibu 22 Desember 2020, Bisa Dikirim untuk Ibu Tersayang

Bunker tersebut berlokasi di Desa Kepuharjo, Kecamatan Cangkringan. Bunker ini memiliki tatanan konstruksi dengan beton yang berada di dalam tanah.

Bunker Kaliadem berupa ruangan luas dengan bentuk bulat serta memiliki ukuran seperti ruang kelas namun di dalam tanah.

Bunker ini dibuat khusus untuk tempat perlindungan dari wedhus gembel (awan panas) yang meluncur dari puncak Merapi. 

Saat ini, selain untuk tempat berlindung, bunker ini pun kerap menjadi destinasi wisata. Apalagi bagi mereka yang menyukai hal-hal mistis. 

Hal itu karena penampilan bunker berubah 180 drerajat pasca erupsi Merapi pada tahun 2010. 
Kini, Bunker Kaliadem menawarkan pengalaman angker dan mencekam yang tidak bisa dihindari.

Baca Juga: Dua Tahun ditutup, BTNGM Kembali Tegaskan Pendakian ke Gunung Merapi Illegal

Berdasarkan cerita warga setempat, setiap masuk waktu maghrib sering terdengar suara tangisan dari dalam bunker tersebut. Tangisan tersebut terdengar seperti orang yang tubuhnya sedang dibakar. 

Suara itu pun diyakini sebagai tangisan korban yang tewas terpanggang dalam bunker tersebut. 

Bunker Kaliadem dahulunya digunakan sebagai tempat berlindung 2 orang relawan. Akan tetapi, mereka bernasib naas. Bunker yang digandang-gandang kuat menahan suhu ekstrem itu tidak mampu menghadapi ganasnya wedhus gembel.

Jenazah kedua relawan ditemukan di ruang toilet bunker dengan kondisi mengenaskan. Semenjak tragedi itu, Bunker Kaliadem juga dipercaya telah dijaga oleh sosok mahluk astral.

Konon katanya sosok itu digambarkan sebagai orang tua yang mengenakan baju berjubah putih.

Baca Juga: Selain Gempa Guguran, Gunung Merapi Alami 307 Kali Gempa Hybrid  

Ia sering muncul, bertapa di atas sebuah bekas lahar yang sudah beku di sekitar bunker.
Meskipun begitu, sosok tersebut tidak menggangu para wisatawan yang datang. 

Namun, demi keselamatan diri pengunjung diminta untuk bisa menjaga perilaku serta sopan santun saat datang ke bunker. 

Bagi Anda yang tertarik mengunjungi tempat tersebut, Anda bisa menggunakan jasa wisata lava tour Merapi.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Hari Ibu 22 Desember 2020, Bisa Dikirim untuk Ibu Tersayang

Tempat ini terbuka untuk Anda yang penasaran dengan kisah mistis dibalik tragedi bunker Kaliadem.***( Andrea Widya Burhana/ KabarJogloSemar)

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x