Daftar di subsiditepat.mypertamina.id Bisa Dapat Kode QR untuk Beli BBM Subsidi, Ini Caranya

7 Juli 2022, 09:25 WIB
Pendaftaran Subsidi Tepat MyPertamina di Website /Tangkapan layar laman subsidi tepat MyPertamina

KABAR JOGLOSEMAR - Pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi jenis Pertalite dan Solar pakai MyPertamina.

Bagi konsumen BBM, bisa melakukan pendaftaran kendaraan agar bisa mendapatkan BBM subsidi jenis Pertalite atau Solar.

Adapun pendaftaran konsumen MyPertamina melalui website resmi subsiditepat.mypertamina.id.

Baca Juga: TERUPDATE! Ini Link Download dan Cara Main GTA V Pakai Aplikasi Gratis di HP Android

Link pendaftaran itu sudah bisa digunakan mulai 1 Juli 2022. Konsumen bisa melakukan pendaftaran secara online dan akan mendapatkan kode QR.

Download kode QR tersebut dan digunakan saat transaksi pembelian BBM subsidi di SPBU Pertamina.

Tersedia juga aplikasi MyPertamina yang dapat digunakan untuk transaksi pembayaran pembelian BBM.

Namun, untuk saat ini bisa segera melakukan pendaftaran kendaraan di website yang yang telah disediakan Pertamina.

Baca Juga: Ini Isi SKB 3 Menteri tentang Libur Idul Adha 2022 Ada Cuti Bersama? Libur Nasional Tanggal Merah Juli 2022

Antusiasme warga yang hendak mendaftarkan kendaraannya terus meningkat sejak dibuka pada 1 Juli 2022 lalu.

Sebelumnya, PT Pertamina menetapkan ada 11 daerah uji coba yang akan mulai memberlakukan aturan ini mulai 1 Juli 2022.

Kota  Yogyakarta masuk dalam salah satu daerah dari 11 daerah uji coba kebijakan tersebut. Simak informasi cara daftar melalui website subsiditepat.mypertamina.id.

Baca Juga: Main Minecraft Dungeons Creeping Winter Gratis? Langsung Klik Link Download Resmi Berikut Ini

Dilansir Kabar Joglosemar dari laman Instagram resmi @mypertamina, ada beberapa dokumen yang perlu disiapkan, yakni KTP, STNK, Foto Kendaraan, dan dokumen pendukung lainnya.

Dilansir dari Instagram MyPertamina berikut cara daftar untuk mendapatkan kode QR:

- Buka website subsiditepat.mypertamina.id

- Centang informasi memahami persyaratan

- Klik daftar sekarang

- Ikuti instruksi dalam website tersebut

Baca Juga: Jadwal Tayangan TV Kamis, 7 Juli 2022: Indosiar, GTV, SCTV, RCTI, dan NET TV

- Tunggu pencocokan data maksimal 7 hari kerja di alamat email yang telah didaftarkan, atau cek status pendaftaran di website secara berkala.

- Apabila sudah terkonfirmasi, unduh (download) kode QR dan simpan untuk bertransaksi di SPBU Pertamina.

Kode QR tersebut bisa disimpan dan ditunjukkan kepada petugas SBPU Pertamina saat membeli BBM subsidi jenis Pertalite atau Solar.

Baca Juga: Inilah Penjelasan Kurikulum Merdeka Belajar yang Akan Diterapkan Pada Tahun Ajaran 2022/2023

Selain itu, konsumen bisa melakukan pembayaran dengan mudah pakai aplikasi MyPertamina.

Download aplikasi dan instal di HP Android. Lakukan registrasi hingga memilih motode pembayarannya.

Aplikasi MyPertamina digunakan untuk pembelian BBM di SPBU Pertamina. ***

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler