4 Gunung di Indonesia Alami Peningkatan Status hingga Erupsi Bersamaan 

22 Januari 2021, 17:02 WIB
Gunung Raung di Banyuwangi, Jawa Timur /Instagram.com/@lusiatere

KABAR JOGLOSEMAR - Masyarakat Indonesia kembali dikejutkan dengan rentetan bencana alam yang terjadi di awal tahun 2021.

Salah satunya adalah terjadi peningkatan aktivitas gunung berapi di beberapa daerah.

Baca Juga: Selama PPKM, Kepatuhan Masyarakat pada Protokol Kesehatan Masih Rendah

Diketahui ada banyak gunung berapi yang aktif sehingga sekali waktu terjadi erupsi. Namun, awal tahun 2021 ada beberapa gunung yang menunjukkan peningkatan aktivitas nyaris berbarengan.

Bahkan, sudah ada luncuran awan panas hingga luncuran lava pijar. Dirangkum Kabar Joglosemar.com dari berbagai sumber, berikut daftar gunung berapi yang mengalami peningkatan status di awal tahun 2021:

  1. Gunung Raung

Terbaru status Gunung Raung di Banyuwangi, Jawa Timur ditetapkan naik level menjadi waspada oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG).

Perubahan status menjadi level II ini berdasarkan pengamatan instrumental yang dilakukan sejak 1-19 Januari 2021. Bahkan, sudah ada perubahan warna kolom hembusan gas di puncak gunung.

Baca Juga: Sri Purnomo Positif COVID-19 Meski Sudah Divaksin, Ini Penjelasan Ahli Biologi

  1. Gunung Semeru

Gunung Semeru di Lumajang Jawa Timur juga mengeluarkan panas sejauh 4 kilometer pada Sabtu, 16 Januari 2021 pukul 17.24 sore. Luncuran awan panas disertai guguran lava pijar.

Saat itu, status Gunung Semeru masih dalam level II atau Waspada. Potensi ancaman bahaya erupsi Gunung Semeru berupa lontaran batuan pijar di sekitar puncak. Hujan abu juga mengguyur beberapa daerah.

Lava pijar masih terus keluar dari puncak Gunung Semeru. Pada Hari Minggu, 17 Januari 2021 tercatat ada 3 kali letusan.

Masyarakat pun diminta agar selalu mewaspadai awan panas guguran, guguran lava, dan lahar di sepanjang aliran sungai/lembah yang berhulu di puncak Gunung Semeru.

Baca Juga: 9 Cara Merawat Tanaman Hias Janda Bolong Agar Tidak Layu

  1. Gunung Merapi

Sejak awal tahun 2021, Gunung Merapi mengeluarkan lava pijar yang hampir terjadi setiap hari.

Gunung yang berada di perbatasan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Jawa Tengah memang berstatus Siaga sejak 5 November 2020.

Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Yogyakarta mencatat hasil pengamatan Gunung Merapi pada Minggu 17 Januari 2021, pukul 00.00-06.00 WIB.

Selama enam jam pengamatan tersebut, terpantau adanya guguran lava pijar sebanyak 36 kali. Guguran lava pijar itu mengarah ke barat daya, yakni Kali Krasak.

Pada Senin, 18 Januari 2021, PVMBG melaporkan terjadi aktivitas Awan Panas Guguran (APG) dengan jarak luncur kurang lebih 1000 meter ke arah Barat Daya pukul 05.43 WIB.

Awan panas guguran tercatat dengan amplitudo maksimum 22 milimeter dan durasi 112 detik melalui pengamatan seismogram.

Baca Juga: Sukses di The Penthouse, Kim Young Dae Akan Jadi Cameo di Drama True Beauty  

  1. Gunung Sinabung

Setelah Semeru, Gunung Sinabung juga kembali mengeluarkan lava pijar pada Minggu, 17 Januari 2021 pukul 01.26 WIB. Kolom abu yang teramati dengan ketinggian mencapai 500 meter di atas puncak.

Erupsi gunung Sinabung ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 55 mm dan durasi 124 detik. Gunung Sinabung masih berstatus Siaga atau pada level III.

Tiga gunung erupsi bersamaan

Gunung Semeru, Gunung Merapi, dan Gunung Sinabung dilaporkan erupsi bersamaan pada Minggu, 17 Januari 2021.

Baca Juga: Suho dan Seojun Akur di True Beauty, Begini Suasana di Balik Layarnya

Memang tidak ada letusan besar, namun ketiga gunung itu meluncurkan lava pijar dan sesekali disertai awan panas pada pukul 00.00 hingga 06.00 WIB. ***

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler