Vaksin Corona Gratis, DPP PDI Perjuangan: Mengharukan dan Bukti Negara Hadir

16 Desember 2020, 21:02 WIB
Ilustrasi vaksin Pfizer /Instagram/@pfizerinc

KABAR JOGLOSEMAR - Keputusan Presiden Joko Widodo untuk menggratiskan vaksin virus corona untuk masyarakat disambut dengan rasa haru oleh DPP PDI Perjuangan.

DPP PDI Perjuangan juga menilai keputusan pemerintah untuk menggratiskan pemberian vaksin kepada masyarakat merupakan bukti bahwa negara hadir.

Baca Juga: Lagu Populer Jelang Natal, Berikut Lirik Lagu All I Want for Chrismas is You

“Keputusan vaksin untuk masyarakat gratis mengharukan dan menunjukkan negara hadir. Apa yang diputuskan oleh Presiden Jokowi menunjukkan bagaimana pemerintah melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia ditunjukkan dan dijalankan dengan baik.

PDI Perjuangan memberikan dukungan sepenuhnya terhadap seluruh program kerakyatan pemerintah,” kata Hasto Kristiyanto, Sekjen DPP PDI Perjuangan dalam siaran pers yang diterima Kabar Joglosemar, Rabu (16/12/2020).

Menurut Hasto Kristiyanto, DPP PDI Perjuangan menyambut baik dan sangat mendukung keputusan tersebut.

DPP PDI Perjuangan pun meminta pemerintah untuk memprioritaskan vaksin bagi kelompok rentan dan pelaku ekonomi kerakyatan.

Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa pandemi Covid 19 telah mendorong PDI Perjuangan melalui struktur partai, legislatif, para kepala dan wakil kepala daerah untuk menggelorakan gotong-royong nasional; mendorong kebijakan relokasi anggaran; dapur umum; pembagian alat pelindung diri dan juga gerakan menanam tanaman yang bisa dimakan.

Baca Juga: 7 Rekening Bermasalah Ini Ternyata Bikin BLT BPJS Ketenagakerjaan Tak Cair

“PDI Perjuangan menjadikan kantor partai sebagai pusat gerak kemanusiaan. Pemberian vaksin secara gratis diharapkan diprioritaskan untuk kelompok rentan, dan pelaku ekonomi kerakyatan seperti pedagang pasar.

Selain itu para tenaga pengajar, tenaga medis serta upaya mendorong bekerjanya transportasi umum juga diprioritaskan. Dengan demikian daya dorong vaksin selain membentengi masyarakat, juga diprioritaskan bagi pergerakan ekonomi nasional," kata Hasto Kristiyanto.

PDI Perjuangan berharap dengan momentum vaksin gratis tersebut akan semakin membangkitkan optimisme nasional bahwa pandemi Covid-19 dapat diatasi bersama-sama. "Fraksi PDI Perjuangan DPR RI melalui Badan Anggaran DPR RI akan memberikan dukungan melalui kebijakan fiskal pro rakyat," kata Hasto Kristiyanto.

Sementara itu, DPD PDI Perjuangan DIY akan kembali bergerak dan fokus dalam kegiatan sosial kemasyarakatan.

Baca Juga: Kenapa Masih Ada Pekerja yang Tidak Dapat BLT BPJS Ketenagakerjaan Gelombang 1? Ini Alasannya

Setelah fokus dalam kontestasi Pilkada Serentak 2020, kegiatan sosial kemasyarakatan yang paling dekat dan mendesak adalah ikut berpartisipasi aktif membantu pemerintah dalam melakukan vaksinasi untuk menanggulangi pandemi Covid-19.

Selain itu, DPD PDI Perjuangan DIY akan melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan untuk mengisi peringatan Hari Ibu, 22 Desember 2020, dan hari ulang tahun PDI Perjuangan, Januari 2021.

Baca Juga: Ini Alasan BLT BPJS Ketenagakerjaan Gelombang 1 Tidak Tersalur 100 Persen

"PDI Perjuangan DIY akan ikut berperan dan berpartisipasi aktif membantu pemerintah melakukan vaksinasi untuk menanggulangi virus corona. Hal ini merupakan wujud komitmen PDI Perjuangan kepada kepentingan masyarakat," kata Sekretaris DPD PDI Perjuangan DIY Totok Hedi Santosa, Rabu (16/12/2020). ***

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler