Ini Referensi Ucapan Imlek Tahun 2021 yang Bisa Dikirimkan untuk Saudara Maupun Sahabat

11 Februari 2021, 22:19 WIB
Ilustrasi angpau saat perayaan Imlek. /freepik.com

KABAR JOGLOSEMAR - Ucapan  Imlek  bisa kamu kirimkan untuk sanak saudara maupun teman yang merayakannya. Kal ini, Tahun Baru Imlek jatuh pada 12 Februari 2021.

Apalagi Tahun Baru Imlek kali ini masih diwarnai dengan pandemi COVID-19.

Baca Juga: Kaum Difabel Dapat Beras Berkutu Gara-gara Bansos Covid-19 Dikorupsi Mantan Mensos Juliari P. Batubara

Dengan adanya berbagai aturan pembatasan sosial, perayaan Imlek pun tak semeriah seperti tahun-tahun sebelumnya.

Sama seperti Hari Raya Idul Fitri maupun Natal, masyarakat diminta untuk merayakannya secara virtual.

Tak harus bertemu langsung dengan keluarga karena situasi pandemi COVID-19.

Namun, Anda bisa mengirimkan ucapan Imlek untuk sanak saudara maupun teman-teman yang merayakannya.

Lagi pula kamu bisa mengirimkan ucapan Imlek melalui WhatsApp maupun kamu bagikan di media sosial.

Baca Juga: Ketentuan Masuk Jogja saat Libur Imlek 2021

Referensi ucapan Imlek 2021

  1. Semoga tahun baru dimulai dengan senyum dan hati yang bahagia. Selamat Hari Raya Imlek.
  2. Tahun baru akan selalu lebih baik dari tahun sebelumnya, rezeki, cinta, dan harapan. Gong Xi Fa Cai.
  3. Semoga selalu mendapat kelancaran rejeki, kesehatan, serta kebahagiaan. Selamat Hari Raya Imlek.
  4. Meski pandemi COVID-19, semoga kamu selalu diberi kekuatan, rejeki, kebahagiaan serta menjadi berkat bagi banyak orang. Gong Xi Fa Cai.
  5. Semoga tahun baru Imlek ini membawa semangat baru bagimu yang sedang merasa lelah dan putus asa.
  6. Selamat Tahun Baru Imlek 2572. Semoga diberi keselamatan, kemurahan rejeki, serta kebahagiaan.
  7. Semoga tetap dipenuhi kesabaran, dimudahkan menghadapi masalah, semangat selalu. Selamat Tahun Baru Imlek 2572.
  8. Gong Xi Fa Cai! Selalu tersenyum dan optimis meskipun dunia sedang tak ramah. Kamu harus kuat!
  9. Aku berharap keberuntungan dan kebahagiaan bisa kamu rasakan di Tahun Baru Imlek ini.
  10. Jangan menyerah dan jangan berhenti berdoa. Selamat Imlek Saudaraku. Semoga selalu diberikan kemudahan dan kelancaran rejeki.

Baca Juga: Mahasiswa UGM Ditemukan Meninggal di Kos dengan Kepala Terbungkus Plastik

Itulah referensi ucapan Imlek tahun 2021. ***

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler