Modis dan Kekinian, Ini 6 Inspirasi Model Baju Kebaya Brokat Cocok untuk Acara Formal

- 30 Desember 2020, 19:49 WIB
Kebaya model brokat
Kebaya model brokat /Instagram.com/@galeri_alfrasa

KABAR JOGLOSEMAR – Dalam beberapa acara formal, baju kebaya masih menjadi banyak pilihan bagi banyak orang.

Baju kebaya dapat menimbulkan kesan feminin kepada si pemakai. Selain itu, aura anggun dan elegan juga makin terlihat apabila seorang wanita mengenakan kebaya.

Baca Juga: Pemda DIY Batasi Jam Buka Objek Wisata saat Malam Tahun Baru 2021

Karena itulah, sejak dahulu, kebaya telah mengalami banyak perkembangan. Kini, kebaya terdiri dari berbagai macam dan bahan yang berbeda. Salah satunya kebaya brokat.

Sesuai namanya, kebaya brokat adalah kebaya yang terbuat dari bahan kain brokat. Kain brokat itu sendiri merupakan kain dengan tekstur seperti jarring yang biasanya memiliki motif tertentu. Kebaya brokat memiliki karakteristik feminin, anggun, dan juga elegan.

Berikut ini beberapa model baju kebaya brokat yang modis dan kekinian:

Baca Juga: 7 Fakta soal Sejeong Gugudan yang Trending di Twitter

1.Kebaya Brokat Muslim

Pada awal kemunculannya, kebaya memiliki model dan potongan yang terbuka dan menonjolkan bentuk tubuh wanita.

Namun, seiring berjalannya waktu, kini kebaya berkembang sehingga muncullah kebaya dengan model yang lebih tertutup dan cocok digunakan untuk para Muslimah berhijab.

Di dalam brokat, terdapat kain furing sehingga tetap akan menutup aurat. Selain itu, kebaya brokat muslim biasanya berpotongan agak longgar dan tidak ketat.

2.Kebaya Brokat Wisuda

Banyak sekolah dan universitas yang mewajibkan para siswanya untuk mengenakan kebaya saat upacara kelulusan. Sehingga, model kebaya ini semakin berkembang.

Karena pemakai kebaya model ini adalah para gadis muda, maka model kebaya pun disesuaikan dan banyak dimodifikasi sesuai dengan kesan anak muda.

Misalnya, ada tambahan aksen ikat pinggang, pita, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Vaksin Sinopharm dari China 79 Persen Efektif Atasi Corona

3.Kebaya Brokat Panjang

Kebaya brokat panjang rata-rata modelnya hampir sama seperti midi dress. Jadi panjang dari kebaya ini biasanya hingga ke bagian betis.

Kebaya ini memiliki potongan yang simple dan casual namun tetap dapat membuat si pemakai tampil anggun dan mempesona.

4.Kebaya Brokat Tunik

Sesuai namanya, model kebaya yang satu ini memiliki bentuk dan panjang yang hampir sama dengan tunik pada pakaian biasa.

Kebaya brokat tunik cocok dikenakan untuk wanita yang ingin tampil dengan kesan elegan namun tetap menutup aurat dan tidak terlalu menonjolkan bentuk tubuh.

Baca Juga: 7 Cara Efektif Menghilangkan Kantong Mata, Cuma Butuh Tidur Cukup

5.Kebaya Brokat Modern

Kebaya jenis ini adalah kebaya brokat dengan model-model yang paling kekinian dan bervariasi. Bentuknya pun tidak seperti kebaya kebanyakan.

Biasanya, kebaya ini ditujukan untuk segmen wanita dengan umur yang lebih muda, seperti remaja. Meskipun begitu, kebaya ini tetap cocok digunakan dalam acara lamaran, pernikahan, dan kelulusan.

6.Kebaya Brokat Jumbo

Untuk yang merasa memiliki tubuh sedikit berisi, bisa memakai kebaya ini. Demikian pula dengan wanita yang tengah mengandung.

Baca Juga: Jennie BLACKPINK hingga Wendy Red Velvet Makan Ini untuk Diet

Ukuran kebaya ini biasanya telah disesuaikan sehingga akan terasa pas di tubuh Anda.

Itulah beberapa model baju kebaya berbahan brokat yang dapat Anda jadikan referensi untuk dipakai di acara-acara penting.***

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x