Sisa BLT Subsidi Gaji Ditargetkan Cair Juni-Juli, Simak Cara Mengecek Penerimanya Lewat Link Ini

- 25 Mei 2021, 06:38 WIB
BLT BPJS Ketenagakerjaan 2021 cair? Ini bocoran kapan jadwal ditransfer dan karyawan yang berhak dapat bantuan BSU Subsidi Gaji Rp2,4 juta.
BLT BPJS Ketenagakerjaan 2021 cair? Ini bocoran kapan jadwal ditransfer dan karyawan yang berhak dapat bantuan BSU Subsidi Gaji Rp2,4 juta. /Kabar Joglosemar/Galih Wijaya

Pekerja atau buruh yang mendapatkan BSU mereka bergaji di bawah Rp5 juta, selain itu terdaftar aktif dalam BPJS Ketenagakerjaan.

Sementara masih menunggu kepastian penyaluran BSU dari pemerintah, pekerja dapat mengecek penerima bantuan subsidi gaji di tahun 2021 ini.

Baca Juga: Arya Saloka Posting Foto Anjing Hitam di Story Instagram, Mas Al Disebut Tengah Stress

Cek lewat laman sso.bpjsketenagaketjaan.go.id, berikut caranya:

  1. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/
  2. Masukkan alamat email di kolom user
  3. Masukkan kata sandi
  4. Setelah masuk, pilih menu layanan
  5. Pada menu layanan, pilih cek saldo JHT
  6. Masukkan PIN yang telah dikirim melalui SMS
  7. Saldo kamu akan ditampilkan

Itulah cara cek saldo yang juga sekaligus mengecek masih aktif sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan atau tidak.

Baca Juga: Sah, Kominfo Beri Izin Layanan 5G untuk Operator Telkomsel

Jika belum terdaftar dalam laman BPJS Ketenagakerjaan itu, lakukan registrasi terlebih dahulu. Berikut caranya:

  1. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.
  2. Pilih menu registrasi.
  3. Isi formulir sesuai dengan data nomor KPJ Aktif, nama, tanggal lahir, nomor e-KTP, nama ibu kandung, nomor ponsel, dan email.
  4. Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN.
  5. PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

Baca Juga: Pamer Foto Prewedding, Rizki Billar: Berawal dari Candaan, Insya Allah Beneran Jadi istri

Demikianlah cara mengecek kepesertaan sekaligus informasi penerima BLT Subsidi Gaji melalui sso.bpjsketenagakerjaan.go.id. ***

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x