150 Ribu Data Dikembalikan, Cek Sekarang Apakah Nama Anda Masih Terdaftar

24 September 2020, 13:33 WIB
BLT Subsidi Gaji Tahap 4 Segera Cair /Pixabay/EmAji/

KABAR JOGLOSEMAR - BLT Subsidi Gaji tahap 4 akan segera dicairkan. Seperti sebelumnya pencairan akan dilakukan bertahap dan karyawan yang memenuhi kriteria memperoleh bantuan sebesar Rp 600 ribu perbulan.

Dalam satu kali transfer, mereka akan mendapatkan Rp 1,2 juta. Jumlah tersebut merupakan transfer sekaligus selama 2 bulan.

Dalam tahal 4 ini, total ada 2,8 juta rekening calon penerima. Namun sayangnya sebanyak 150 ribu data calon penerima dikembalikan ke BPJS Ketenagakerjaan.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 10 Ditunda, Ini Penjelasan dari Manajemen

Seperti dilansir KabarJoglosemar.com dari beritadiy.Pikiran-Rakyat.com dalam artikel berjudul Gawat! 150 Ribu Data Calon Penerima BLT Subsidi Gaji Dipulangkan ke BPJS, Cek Namamu di Sini, ada alasan mengapa sejumlah data tersebut dikembalikan.

Rupanya, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah agar bantuan ini benar-benar diberikan tepat sasaran.

“Alhamdulillah, proses cek kelengkapan data sudah selesai. Dari 2,8 juta data calon penerima tahap IV, sebanyak 2,65 juta orang yang sudah lengkap datanya telah diproses pencairan ke KPPN. Sisanya sekitar 150.000 kami kembalikan ke BPJS Ketenagakerjaan untuk dilengkapi datanya. Hal ini kami lakukan agar betul-betul penerima subsidi upah atau gaji tepat sasaran," kata Ida Fauziyah dalam keterangan tertulisnya, Rabu 23 September 2020.

Lantas data yang sudah lolos, diproses ke KPPN, selanjutnya KPPN akan mencairkan dana subsidi upah/gaji ke Bank Penyalur.

Setelah itu, Bank Penyalur akan segera transfer ke rekening penerima baik itu Bank Himbara maupun bank swasta lainnya.

Berdasarkan data Kemnaker hingga 22 September 2020, total sudah 8.822.208 pekerja yang mendapatkan bantuan ini. Atau sekitar 98,02 persen dari 9 juta orang penerima tahap 1 hingga 3.

Baca Juga: Larangan Ghibah atau Julid Serta 4 Cara untuk Menghindar Agar Tidak Dosa

Berhubung 150 data calon penerima BLT Subsidi Gaji dikembalikan, saat ini penting untuk mengetahui apakah Anda masih termasuk dalam penerima bantuan atau tidak.

Cara cek status kepesertaan dan saldo bisa dilakukan melalui laman sso(.)bpjsketenagakerjaan(.)go(.)id. Seperti dilansir KabarJoglosemar.com dari laman Kemnaker.

Via website
1. Masuk ke laman https://sso(.)bpjsketenagakerjaan(.)go(.)id/.
2. Masukkan alamat e-mail di kolom user.
3. Kemudian, masukkan kata sandi.
4. Setelah masuk, pilih menu layanan.
5. Pada menu layanan, pilih cek saldo JHT.
6. Masukkan PIN yang telah dikirim melalui SMS.
7. Saldo anda akan ditampilkan.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, Anda bisa melakukan registrasi dengan cara:

1. Masuk ke laman https://sso(.)bpjsketenagakerjaan(.)go(.)id/.
2. Pilih menu registrasi.
3. Lakukan pengisian formulir sesuai dengan data (nomor KPJ aktif, nama, tanggal lahir, nomor e-KTP, nama ibu kandung, nomor ponsel dan email).

Baca Juga: Cek Daftar Penerima BLT PKH Rp 500 Ribu per KK Lewat Link Berikut Ini

Via SMS
Pengecekan saldo JHT juga bisa digunakan sekaligus untuk mengetahui apakah status kepesertaannya masih aktif atau tidak.
Ketik pada layar HP: DAFTAR(spasi)SALDO#Nomor KTP#NAMA#Tanggal lahir#Nomor peserta#Email (jika ada), kemudian kirim SMS ke 2757.
Untuk tanggal lahir gunakan format dd-mm-yy.

Via Whatsapp
Pengecekan bisa dilakukan melalui Whatsapp dengan nomor 08119115910 atau 08551500910. ***

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Berita DIY

Tags

Terkini

Terpopuler