Soto Ayam Koya Tiada Duanya, Bisa Dinikmati Oleh Pelaku Vegetarian

13 Februari 2021, 09:30 WIB
Nasi Soto Ayam Koya dengan taburan koya dan ceriping kentang di atasnya /KabarJoglosemar/Tedy Kartyadi

KABAR JOGLOSEMAR - Soto merupakan salah satu kuliner Nusantara yang populer, di mana pun daerah di Indonesia terdapat kuliner ini, yang terkadang hanya nama atau sebutan yang berbeda.

Bahan daging yang lazim digunakan adalah daging sapi dan ayam. Masing-masing daerah memiliki soto khasnya sendiri dengan cita rasa dan komposisi isi yang berbeda antara daerah satu dengan daerah lainnya.

Baca Juga: 3 Cara Ini Sangat Ampuh untuk Kendalikan Covid-19

Ada lagi satu varian soto yang berbeda dengan soto yang telah ada sebelumnya, yakni Soto Ayam Koya.

Soto ini merupakan inovasi dan kreasi dari Cahyo Budi Santoso (68 tahun) selaku pemilik Warung Soto Ayam Koya 31, di Jalan Langenastra Lor, Kota Yogyakarta. Tepatnya sebelah timur Alun-alun Kidul (Alkid), Kraton Yogyakarta.

Soto Ayam Koya 31 merupakan perpaduan soto ayam Jogja dengan soto ayam Surabaya (Ambengan) yang memakai taburan koya sebagai tambahan semacam penyedap dan ceriping kentang.

Koya dibuat dari bawang goreng, krupuk udang dan bumbu tertentu yang kemudian ditumbuk hingga halus.

Baca Juga: Rayakan Valentine, Ini 7 Rekomendasi Resto Romantis untuk Candle Light Dinner di Jogja

“Keunggulan dari Soto Ayam Koya 31 adalah cita rasa kaldu yang dibuat tanpa daging namun dari aneka bumbu rempah asli, serta tanpa penyedap rasa buatan. Sehingga orang yang pantang daging atau vegetarian tetap dapat menikmatinya,”ungkap Cahyo Budi Santoso kepada Kabar Joglosemar, Jumat (12/2/2021).

Dikatakan Cahyo, bahwa daging ayam kampung disuwir-suwir (potong tipis-tipis, red) disajikan sebagai topping soto bersamaan dengan taburan koya dan ceriping kentang.

“Sehingga kekuatan rasa kaldu dari resep keluarga harus kami jaga betul. Seperti filosofi pada angka 31 yaitu, tiada duanya,” kata bapak berputra dua dan bercucu satu itu.

Baca Juga: Doa Terkabul, Simak 5 Keutamaan Puasa Rajab yang Sayang Dilewatkan

Gerai Soto Ayam Koya 31 buka dari pagi, pukul 07:00 WIB hingga dagangan habis. Harga sangat terjangkau, jadi tidak mengherankan warung yang baru berdiri belum ada setahun ini telah menjadi jujugan bagi komunitas gowes (olahraga sepeda) maupun komunitas jalan pagi.

Selain enak, murah, menyehatkan, tempatnya bersih dan luas.***

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler