Lengkap! PPDB SMP Bekasi 2022 Sudah Dibuka, Simak Syarat, Link, Cara Daftar Hingga Jadwal Pengumuman

- 15 Juni 2022, 11:29 WIB
PPDB Kota Bekasi 2022
PPDB Kota Bekasi 2022 /Tangkapan layar website PPDB SMP Bekasi/

Sebelum mulai mendaftar secara online, para pendaftar sebaiknya mempersiapkan terlebih dahulu dokumen yang menjadi persyaratan PPDB SMP Bekasi 2022, agar saat login tidak menemukan kendala.

Berikut syarat pra-pendaftaran PPDB SMP Bekasi 2022-2023

Pra Pendaftaran pada jenjang SMP dilakukan dengan cara mengunggah dokumen melalui laman https://bekasi.siap-ppdb.com, meliputi:
a. akte kelahiran/surat tanda kenal lahir;
b. kartu keluarga / surat keterangan domisili;
c. sertifikat atau piagam bagi Jalur Prestasi Akademik atau non Akademik dan Prestasi Tahfidz Al Qur’an;
d. surat penugasan dari instansi, lembaga, kantor, atau perusahaan yang mempekerjakan bagi Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali;
e. surat keputusan pengangkatan sebagai guru negeri dan guru swasta yang melaksanakan tugas di Kota Bekasi bagi Jalur Perpindahan anak guru; dan
f. surat pernyataan tanggung jawab mutlak dari orangtua/wali.

Baca Juga: GRATIS Download GTA SA Lite Mod Apk, Pakai Link Download GTA San Andreas yang Legal di Sini untuk HP Android

Alur Pendaftaran

1. Siswa mengunjungi https://bekasi.siap-ppdb.com
2. Siswa melakukan pengajuan akun dan mengunggah berkas persyaratan
3. Siswa mencetak tanda bukti pengajuan akun yang berisi nomor peserta dan token
4. Panitia melakukan verifikasi berkas, kemudian siswa mengaktivasi token
5. Segera daftar PPDB Bekasi 2022 jenjang SMP menggunakan token yang sudah diaktivasi, sesuai jadwal yang sudah ditentukan.
6. Siswa memilih sekolah tujuan dan mencetak bukti pendaftaran.
7. Terakhir, siswa perlu menunggu pengumuman hasil seleksi PPDB SMP Bekasi 2022

Hasil verifikasi dapat dilihat secara terbuka pada laman https://ppdb.bekasikota.go.id untuk SD dan https://bekasi.siap-ppdb.com untuk SMP.

Siswa wajib mengunduh hasil verifikasi. Nomor yang terdapat pada dokumen hasil verifikasi selanjutnya digunakan pada tahap pendaftaran.

Bagi siswa yang sudah mendaftar dapat melihat pengumuman hasil seleksi lolos atau tidak pada 7 Juli 2022.

Baca Juga: Download Grand Theft Auto V atau GTA 5 di Android? Ada Link Aplikasi Gratis di Google PlayStore

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x