Biar Motor Aman Saat Menikung, Kontrol Tuas Rem

16 Januari 2022, 16:14 WIB
Ilustrasi sepeda motor /PIXABAY/zwodra

KABAR JOGLOSEMAR- Keahlian dalam membawa sepeda motor memang mutlak dibutuhkan agar dapat berkendara dengan aman dan nyaman.

Satu hal yang patut diketahui lebih adalah saat membawa si roda dua melewati tikungan.

Baca Juga: Fokus Saat Lewati Tikungan, Kunci Aman Saat Berkendara Sepeda Motor

Menikung memang terlihat mudah, tapi bila kita tidak memahami teknik dasarnya akan berpotensi bahaya.

Karena itu setiap pengendara wajib memiliki ilmu dan kemampuan teknik menikung di jalan raya secara benar.

Salah satu teknik menikung yang bisa diaplikasikan ketika berkendara di jalan raya adalah teknik Lean With the Bike.

Teknik ini dilakukan dengan posisi pengendara dan kendaraan berada pada posisi tegak lurus.

Dengan teknik ini, pengendara tak perlu mengubah posisi duduk layaknya menikung di lintasan sirkuit.

Yang terpenting, bila ingin mengurangi kecepatan ketika di tikungan, kontrol daya tekanan pada tuas rem sehingga tidak terjadi perlambatan ekstrim.

Baca Juga: UPDATE Kode Redeem FF 17 Januari 2022 Terbaru Server Indonesia, Klaim Hadiahnya Pakai Cara Ini

Disarankan untuk menggunakan rem belakang untuk mencegah terganggunya daya cengkram roda depan yang berpotensi menggangu keseimbangan sepeda motor.

Selain hal tersebut, pengendara juga perlu melihat beberapa hal lain sebelum menikung seperti kondisi ban, kondisi jalan (berpasir, tanah, basah, dll), sistem pengereman, kualitas jalan (aspal, beton), kondisi lingkungan (dataran rendah, dataran tinggi).***

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler