Tak Hanya Marc Marquez, Legenda MotoGP Ini Juga Heran Rossi Masih Balapan

7 Juli 2021, 14:38 WIB
Valentino Rossi atau The Doctor yang kini tuai rasa heran dari Marc Marquez dan legenda MotoGP, Agostini /Instagram/@valeyellow46

KABAR JOGLOSEMAR - Seorang legenda balap MotoGP, Giacomo Agostini kini sepakat dengan pernyataan Marc Marquez tentang Valentino Rossi. 

Agostini dan Marc Marquez keduanya mengaku heran dengan Rossi yang masih mampu balapan di MotoGP 2021.

Rasa heran dari legenda MotoGP dan Marc Marquez ini terkait dengan performa Rossi yang belakangan ini bisa dikatakan sudah tidak kompetitif. 

Baca Juga: Rossi Sempat Sebut Motor Ducati Susah Dikendarai, Ini Tanggapan Tes Rider Ducati Michele Pirro

Pasalnya, berdasarkan statistik, Rossi hanya mampu meraih tujuh belas poin serta bertengger di posisi sembilan belas klasmen sementara MotoGP 2021. 

Hasil Rossi berbanding jauh dengan sang pemuncak klasmen, Fabio Quartararo yang mampu mengantongi 156 poin. 

Sementara itu, di posisi kedua ada Johann Zarco dengan 122 poin serta diikuti oleh Fransesco Bagnaia yang memperoleh 109 poin.

Baca Juga: Soal Rossi Pensiun dari MotoGP, Bos Dorna Sebut Perbedaan The Doctor dengan Jorge Lorenzo

Bahkan, rekan satu tim Rossi di Yamaha Petronas SRT, Franco Morbidelli mampu tampil lebih baik dengan merebut 40 poin dan duduk di posisi tiga belas. 

Catatan buruk Rossi tak sampai di situ. Teranyar, Rossi terjatuh di ajang MotoGP 2020 sirkuit Assen, Belanda yang digelar pada Minggu 27 Juni 2021 lalu. 

Dengan usia Rossi yang sudah menginjak 42 tahun, tentu wajar halnya apabila pembalap berjulukan The Doctor itu kesulitan untuk bersaing dengan pembalap lain yang lebih muda. 

Baca Juga: Petrucci akan Pindah Cabang Olahraga Ini Jika Gagal Tampil di MotoGP 2022

Hal tersebut juga membikin Marc Marquez maupun Agostini merasa heran dengan apa alasan Rossi tetap ingin balapan di MotoGP 2021.

Sebab, mereka setuju bahwa Rossi sudah tidak sehebat dahulu. Bagi Agostini sendiri, dirinya akan berhenti balapan apabila sudah merasa tidak kompetitif.

"Ketika saya menyadari bahwa saya hanya bisa berjuang untuk meraih ketiga atau keempat, saya memutuskan untuk berhenti (balapan)," tuturnya, dikutip KabarJoglosemar.com dari Speedweek pada Rabu, 7 Juli 2021.

Baca Juga: The Doctor Terpuruk di MotoGP 2021, Ini Tanggapan Musuh Bebuyutan Rossi

Legenda MotoGP tersebut kemudian menambahkan bahwa Marc Marquez sependapat dengannya.

"Marc Marquez juga baru-baru ini mengatakan bahwa dia tidak mengerti bagaimana Valentino Rossi bisa berada di posisi ke-15 (dan tetap memiliki keinginan untuk terus balapan)." imbuhnya.

Di luar itu, rumor mengenai Valentino Rossi yang akan segera pensiun dari MotoGP masih terus menjadi bahan perbincangan publik.

Meskipun demikian, hingga kini kini belum ada pernyataan resmi dari Valentino Rossi soal nasibnya apakah masih balapan di musim MotoGP selanjutnya.*** 

Editor: Sunti Melati

Sumber: Speedweek

Tags

Terkini

Terpopuler