Kalahkan Manchester City 0-1, Chelsea Juara Liga Champions 2021

30 Mei 2021, 06:00 WIB
Kai Havertz saat rayakan kemenangan Chelsea atas Machester City di Liga Champions /Instagram.com/@kaihavertz29

KABAR JOGLOSEMAR - Chelsea berhasil meraih gelar juara Liga Champions 2021 setelah dalam pertandingan final mengalahkan Manchester City dengan skor 1-0.

Gol kemenangan Chelsea dicetak oleh Kai Havertz pada menit 42 babak pertama.

Dalam pertandingan final Liga Champions yang berlangsung di Stadion do Dagrao, Portugal dan disiarkan langsung stasiun televisi SCTV pada hari Minggu, 30 Mei 2021 pukul 02.00 WIB itu, kedua tim tampil allout.

Baca Juga: Profil Abdee Slank, Gitaris yang Diangkat Erick Tohir Jadi Komisaris PT Telkom Indonesia

Kedua tim Liga Premier Inggris ini memang sama-sama berambisi untuk meraih juara kompetisi antarklub elit Eropa itu, namun Chelsea beruntung tampil sebagai juara.

Keberhasilan tim Chelsea meraih juara Liga Champions 2021, sebuah kompetisi bergengsi antarklub elit di Eropa itu, sekaligus membuktikan Pelatih Thomas Tuchel sebagai pelatih terbaik klub di era sepakbola modern dengan taktik menyerang.

Hasil ini juga sebagai buah dari ambisi Tuchel untuk meraih juara Liga Champions untuk pertama kalinya sebagai pelatih. Ambisi itu pun kini terwujud.

Baca Juga: Dituduh Sumbang Dana untuk Beli Rudal di Palestina, Atta Halilintar: Otak Dipakai

Sebaliknya, kekalahan ini merupakan kegagalan Pep Gurdiola untuk mengukir sejarah bagi Manchester City meraih gelar jura liga bergengsi itu untuk pertam kalinya.

Kekalahan ini juga menjadi antiklimaks bagi Manchester City yang dalam 13 pertandingan babak penyisihan sebelumnya di Liga Champions musim ini tidak terkalahkan.

Dalam laga sebelumnya, Manchester City tak terkalahkan di Liga Champions musim ini. Dengan hasil itu, banyak pengamat yang mengunggulkan City meraih gelar juara Liga Champions musim ini.

Baca Juga: Chen EXO Terlihat Belanja Bersama Istri dan Anak, Penggemar Heboh

Namun, semua ramalan itu meleset. Sebab Chelsea justru yang keluar sebagai pemenang dan juara. "SELAMAT! CHELSEA JUARAAA," tulis Extra Time Indonesia dalam akun Twitter @idextratime usai pertandingan.

"Kasian Aguero gagal menepati janjinya," tambah Extra Time Indonesi menyebut janji Aguero yang pernah berjanji ingin membawa Manchester City meraih gelar juara Liga Champions musim ini. ***

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Extra Time Media

Tags

Terkini

Terpopuler