Lulusan Kampus Ini Paling Banyak Diterima Seleksi CPNS 2019

- 3 November 2020, 15:30 WIB
Seleksi CPNS  2021 kapan dibuka?
Seleksi CPNS 2021 kapan dibuka? /ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo

Baca Juga: Kenapa BLT BPJS Ketenagakerjaan Gelombang 2 Belum Cair Juga? ini Penjelasannya

Dari hasil seleksi tersebut, sebanyak 138.791 peserta yang dinyatakan lulus (pascaoptimalisasi) sebagai CPNS guna mengisi 150.371 formasi yang disediakan atau dibuka oleh pemerintah. 

Para peserta yang lulus tersebut untuk mengisi 3.469 jabatan dosen, 55.039 jabatan guru, 27.457 tenaga kesehatan dan 52.826 tenaga teknis.

Namun, dari 150.371 formasi yang disediakan hanya 138.791 formasi yang terisi. Sedangkan 11.580 formasi kosong atau tidak terisi secara nasional.

"Jumlah formasi yang kosong tersebut diperoleh pascaoptimalisasi atau setelah dilakukan pengisian formasi jabatan kosong oleh peserta dengan kualifikasi pendidikan sama, lulus passing grade dan berperingkat terbaik," kata Suharmen. 

Dikatakan, sebelum dilakukan optimalisasi (praoptimalisasi), peserta yang lulus sebanyak 129.825 orang, lalu  pascaoptimalisasi peserta yang lulus naik menjadi 138.791 orang.

"Karena sudah melalui tahap optimalisasi, maka jumlah formasi kosong tersebut sudah tidak dapat diisi oleh peserta dengan kategori apa pun," kata Suharmen.

Baca Juga: Cara Dapat Bansos BST Rp 500 Ribu, Ikuti Syarat Berikut Ini

Menurut Suharmen, dari 11.580 angka formasi kosong pascaoptimalisasi tersebut masing-masing 3.640 untuk formasi Jabatan Fungsional Umum, 2.695 formasi Jabatan Fungsional Tenaga Kesehatan, 2.361 Jabatan Fungsional Tenaga Guru, 2.001 Jabatan Fungsional Tenaga Teknis dan 883 Jabatan Fungsional Tenaga Dosen.***

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah