Scene Jennie BLACKPINK yang Pakai Kostum Perawat Akan Dihapus, Tagar #YGDontDeleteTheScene Trending

- 7 Oktober 2020, 16:02 WIB
Jennie mengenakan kostum perawat dalam MV BLACKPINK Lovesick Girls
Jennie mengenakan kostum perawat dalam MV BLACKPINK Lovesick Girls /Tangkapan layar YouTube.com/BLACKPINK

KABAR JOGLOSEMAR - Menuai kritik, YG Entertainment memutuskan untuk menghapus scene kostum perawat dalam MV BLACKPINK Lovesick Girls.

Hal ini lantaran The Health and Medical Workers’ Union of Korea, menilai kostum perawat yang dikenakan Jennie BLACKPINK dalam MV Lovesick Girls terlalu seksi.

Mereka menilai meskipun ada upaya untuk mereformasi gambaran seorang perawat, YG Entertainment justru memperburuk situasi dengan mengobjektifkan perawat dalam MV BLACKPINK Lovesick Girls.

Baca Juga: YG Entertainment Akan Hapus Scene Jennie BLACKPINK yang Kenakan Kostum Perawat

Keputusan YG Entertainment ini menuai tolakan dari fans BLACKPINK. Mereka merasa tidak ada hal yang salah ketika Jennie BLACKPINK mengenakan kostum perawat tersebut.

Lewat media sosial twitter, fans BLACKPINK meminta agar YG Entertainment tak menghapus scene kostum perawat dalam MV BLACPINK Lovesick Girls.

Hal ini membuat #YGDontDeleteTheScene dan Jennie masuk dalam trending topics di media sosial twitter.

"#YGDontDeleteTheScene

#JENNIE was more than happy to film the scene and if you think it's "sexual", then that's your problem.

Please do not go backwards in time, conforming to the overly sexualized world that women live in.

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x