Pendaftaran Mudik Gratis Tahap Kedua Segera Dibuka 18 April 2022, Ini link Pendaftarannya

- 18 April 2022, 12:21 WIB
Ilustrasi mudik gratis Lebaran 2022
Ilustrasi mudik gratis Lebaran 2022 /Pixabay/ShenXin

"Besok hari Senin (18 April) saya akan buka lagi yang tahap kedua dengan jumlah anggaran yang sama," katanya menambahkan.

Dikutip dari Pikiran Rakyat dalam artikel yang berjudul “ Link Daftar Mudik Gratis Lebaran, Pendaftaran Tahap 2 Dibuka Mulai 18 April 2022

Kemenhub menargetkan jumlah total pengguna mudik gratis ini bisa mencapai angka 21.000 penumpang. Angka tersebut merupakan lebih tinggi dari target 10.500 penumpang sebelumnya.

Jumlah pendaftar dalam program ini akan melakukan mudik dari Jabodetabek ke Jawa Tengah, Jawa Timur dan sebagian Jawa Barat.

Baca Juga: Kim Seon Ho Tertangkap Kamera Berada di Bandara Incheon 

Adapun 1.100 unit motor akan diangkut menggunakan truk dan kereta yang diakomodasi oleh Kemenhub.

Mengenai pengangkutan ini, Budi Setiyadi menjelaskan mengapa pihaknya menggunakan dua jenis kendaraan tersebut untuk mengangkut motor para pemudik.

“Kalau dengan kereta api itu juga akan didukung Pak Menteri Perhubungan (Budi Karya Sumadi) Sudah memerintahkan Dirjen Perhubungan Darat, Dirjen Perhubungan Laut dan Dirjen Perkeretaapian untuk menyiapkan mudik gratis bagi penumpang termasuk kendaraan-kendaraan seperti motor,” ujar sang Dirjen Darat.

Baca Juga: Download GTA San Andreas Definitive Edition di Android? Cek Link Legal Ini

Hingga saat ini, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat sudah siap 60 persen untuk merealisasikan program tersebut.

Halaman:

Editor: Sunti Melati

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah