Soal Wisatawan Protes Pecel Lele Rp 27 Ribu yang Viral di Sosmed, PPLM: Itu Bukan di Jalan Malioboro

- 27 Mei 2021, 16:43 WIB
Seorang wisatawan curhat harga makanan pecel lele di Malioboro, Jogja tidak masuk akal yakni Rp 27 ribu belum termasuk lalapan
Seorang wisatawan curhat harga makanan pecel lele di Malioboro, Jogja tidak masuk akal yakni Rp 27 ribu belum termasuk lalapan /Instagram/@cetul.22

KABAR JOGLOSEMAR - Paguyuban Pedagang Lesehan Malioboro mengklarifikasi terkait viralnya video wisatawan protes harga pecel lele yang mahal di Malioboro, Jogja.

Berdasakan keterangan dari pihak paguyuban, video tersebut dipastikan bukan di sepanjang Jalan Malioboro Jogja.

Desio Hartonowati selaku ketua paguyuban tersebut juga mengklarifikasi bahwa tidak ada anggota paguyubannya yang melakukan tindakan menaikan harga tak wajar.

Baca Juga: Viral Pengunjung Mall di Jogja Diintip Saat Berada di Toilet, Ini Klarifikasi JCM

"Kami menyatakan dan memastikan bahwa kejadian tersebut tidak terjadi di sepanjang jalan Malioboro dan tidak dilakukan oleh anggota pedagang lesehan yang tergabung di Paguyuban Pedagang Lesehan Malioboro. Hal ini sesuai dengan hasil investigasi dan penelusuran kami kepada seluruh anggota pedagang lesehan Malioboro," ujarnya pada Kamis, 27 Mei 2021.

Terkait klaim kejadian bukan di kawasan Malioboro itu diyakini dari lokasi pengambilan gambar.

"Kami meyakini bahwa lokasi pengambilan gambar video tersebut di Jalan Perwakilan (jalan sirip atau fentilasi yang menghubungkan jalan Malioboro dengan
jalan Mataram). Bukan di jalan Malioboro," tegasnya.

Baca Juga: Heboh, Foto Porno Kepala Sekolah TK Gunungkidul Tersebar di Medsos

Terkait persoalan harga yang ditetapkan oleh oedagang dan semua pihak, dieinya menyebut sudaha da kerjasama yang baik untuk kepatuhan atas aturan tidak memberikan harga yang tak wajar.

"Kami menyayangkan pernyataan nitizen tersebut, yang dapat memberi persepsi seolah-olah kejadian tersebut terjadi di jalan Malioboro dan seolah-olah dilakukan oleh anggota kami. Sehingga sangat merugikan citra pedagang lesehan yang berjualan di sepanjang jalan Malioboro," ujarnya.

Halaman:

Editor: Galih Wijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x