Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka Bawa Beras Berkarung-karung di Mobil Dinas

- 25 Maret 2021, 10:09 WIB
Putra Presiden Jokowi,Gibran blusukan pantau razia PSK sehari setelah dilantik jadi Walikota Solo
Putra Presiden Jokowi,Gibran blusukan pantau razia PSK sehari setelah dilantik jadi Walikota Solo /tangkapan layar youtube.com/ Gibran Rakabuming

"Aku salut dengan pak Gibran , ada banyak orang2 yg butuh makan dan betul2 miskin , itu yang baik , jangan nyuruh orang , nanti tidak sampai ke orang yang butuh . Hebat pak Gibran , upahmu besar di sorga," komentar Margaretha Caroles dikutip Kabar Joglosemar di akun Instagram @carolesmargaretha, Kamis 25 Maret 2021.

Baca Juga: Ketua KOI dan Eko Maung Berdebat Sengit Soal All England di Acara Mata Najwa

"Alhamdulillah.. Trimakasih Ya Rabb..,Engkau telah hadirkan pemimpin yg tepat," komentar Anifa Lutfiyani Yasin dalam akun @anifalutfiyai, Kais 25 Maret 2021.

Komentar yang bernada kagum, salut dan mendukung juga disampaikan puluhan bahkan ratusan netizen lainnya. Mereka sangat salut dengan sikap anak muda yang sangat peduli terhadap sesama dan sederhana meski sudah menjadi pejabat yakni sebagai Walikota Solo.

Menurut sejumlah netizen hal seperti ini sudah biasa dilakukan Gibran Rakabuming Raka jauh sebelum menjadi Walikota Solo. "Pk. Gibran dr msh blm py istri sdh terkenal di kalangan Bpk. Tukang becak, bakul aan, dagang pasar ????????????????????????????????," tulis Wilujeng Rahayu Nurlita dalam akun @wilujengraharyunurli.

Saat ditanya berapa karung beras yang dibawa kali ini, Gibran menolak untuk menyebutkan jumlahnya.

Baca Juga: Penyebab Belum Juga Lolos Seleksi Kartu Prakerja Hingga Gelombang 15, Cek di Sini

"Tidak usah disebutkan," kata Gibran seraya menyebutkan bahwa beras-beras tersebut dibagi-bagikan kepada orang-orang yang membutuhkan saat bertemu di jalan.

"(Baginya) waktu berangkat sama pulang kantor. Kalau lihat tukang becak, kakek-kakek berhenti terus dibagikan," kata Gibran Rakabuming Raka.***

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x