Simak Cara Buat Akun Kartu Prakerja 2021 Sebelum Pendaftaran Gelombang 12 Resmi Dibuka

- 23 Februari 2021, 09:53 WIB
Pendaftaran Kartu Prakerja 2021//
Pendaftaran Kartu Prakerja 2021// /@prakerja.go.id

KABAR JOGLOSEMAR - Simak cara buat akun Kartu Prakerja jika ingin mendapatkan bantuan pengembangan kompetensi di tahun 2021 ini. Program Kartu Prakerja merupakan salah satu cara pemerintah untuk merespon dampak dari pandemi Covid-19.

Pemerintah masih melanjutkan program Kartu Prakerja sebagai pengganti subsidi gaji 2021. Program Kartu Prakerja sementara waktu diprioritaskan untuk pekerja atau buruh yang dirumahkan.

Baca Juga: UPDATE! Cuti Bersama 2021 Hanya 2 Hari, Ini Daftar Tanggal Libur Nasional 2021

Para pelaku usaha mikro dan kecil yang terdampak pandemi Covid-19 serta pencari kerja juga bisa mendaftar program Kartu Prakerja ini.

Kartu Prakerja adalah bantuan untuk peningkatan kompetensi atau skill bagi para pekerja atau buruh bukan penerima upah. Keuntungan lainnya ada insentif khusus selama pelatihan.

Syarat untuk mengikuti program Kartu Prakerja adalah Warga Negara Indonesia (WNI), berusia 18 tahun ke atas dan tidak sedang mengikuti pendidikan formal.

Sebelum mendaftar Kartu Prakerja gelombang 12 tahun 2021 ini, calon peserta harus mendaftar atau buat akun Kartu Prakerja. Cara buat akun Kartu Prakerja sebagai syarat pendaftaran program tersebut sangat mudah.

“Kunjungi situs resmi kami di www.prakerja.go.id untuk membuat akun Kartu Prakerja sekarang juga,” demikian dikutip Kabar Joglosemar dari Instagram resmi @prakerja.go.id.

Baca Juga: Selain Vincenzo, Ini 6 Drama dan Film Seru yangDibintangi Song Joong Ki 

Halaman:

Editor: Galih Wijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah