Subsidi Gaji 2021 Dihentikan, Netizen Tak Butuh Kartu Prakerja Tapi Inginkan Ini!

- 13 Februari 2021, 12:15 WIB
Ilustrasi pengganti BLT subsidi gaji
Ilustrasi pengganti BLT subsidi gaji /KabarJoglosemar.com/Ayusandra

KABAR JOGLOSEMAR - Bantuan Subsidi Upah (BSU) tidak dialokasikan lagi di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2021. Untuk itu, subsidi gaji untuk pekerja bergaji di bawah Rp5 juta dihentikan.

Bantuan Langsung Tunai (BLT) atau subsidi gaji akan diganti dengan bantuan senilai Rp3,5 juta dalam Program Kartu Prakerja.

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) saat ini fokus memberikan bantuan pelatihan skill atau talenta.

Pengganti BLT BPJS Ketenagakerjaan

BLT kepada pekerja pun sudah tidak digunakan lagi. Kebijakan dari pemerintah ini lantas menarik perhatian masyarakat.

 

Baca Juga: 9 Fakta Unik Serial WandaVision, Ada Pemain yang Grogi Syuting di Depan Penonton

Baca Juga: Catat! Status, Gaji dan Tunjangan PPPK Sama dengan PNS, Ini Penjelasannya

“Menteri Ketenagakerjaan, Ibu @idafauziyahnu menyatakan, salah satu program Kemnaker yang menjadi fokus saat ini adalah pengembangan talenta muda. Talenta muda itu tidak hanya angkatan kerja di luar Kemnaker, tetapi juga yang berada di dalam Kemnaker, termasuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) @Kemnaker,” demikian dikutip Kabar Joglosemar dari @kemnaker pada Kamis, 11 Februari 2021.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kementerian Ketenagakerjaan (@kemnaker)

 

Netizen pun langsung memberikan tanggapan di media sosial Instagram. Berikut tanggapan netizen yang dirangkum Kabar Joglosemar dari Instagram @kemnaker:

Pekerja butuh BSU bukan prakerja,,,,prakerja untuk teman atau saudara yg blm bekerja dan yg terkena PHK,” ungkap @yopiwahyudi.

BSU lanjutkan.jangan d satu kan sama kartu prakerja,” komentar @aisyahputri3939.

Bu saya korban dirumahkan alias di phk akibat pandemi covid19 sejak tahun kemarin. Bantuan bsu pun tidak dapat dari termin satu sampai sekarang padahal sudah sesuai kriteria, mencari kerja juga sekarang susah udah apply kemana2 belum bekerja lagi dan saya harus menghidupi kedua orang tua saya yang sudah tua, hanya tersisa tabungan gaji kemarin,” tulis @an.dra9061.

Baca Juga: Tanggal Berapa Rabu Abu 2021? Simak Aturan Pantang dan Puasa Agama Katolik

Baca Juga: Hindari Perbuatan Ini di Bulan Rajab Agar Terhindar dari Dosa Besar yang Berlipat Ganda

Yang pengangguran difokuskan juga dong, KEMNAKER harus gencar2 ny tuk mengadakan pelatihan diblk kemnaker dan juga rakyat boleh ikut pelatihan lebih dari 1x dalam setahun,” komentar @lilymone17.

Pemerintah saat ini fokus memberikan bantuan pelatihan skill bagi para pekerja. Saat ini juga tengah disiapkan pembukaan program Kartu Prakerja gelombang 12. Di dalam komponen Kartu Prakerja ada insentif pelatihan yang bisa dimanfaatkan peserta Kartu Prakerja. ***

 

Editor: Sunti Melati

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah