Dikerahkan saat Pelantikan Biden, Lebih dari 100 Tentara Nasional Positif Corona

- 23 Januari 2021, 13:29 WIB
Tentara nasional Amerika Serikat di hari pelantikan Joe Biden
Tentara nasional Amerika Serikat di hari pelantikan Joe Biden /Instagram/@the_hilbillies

KABAR JOGLOSEMAR - Setidaknya ada 100 hingga 200 tentara nasional diketahui positif corona di Washington DC.

Seluruhnya yang diketahui positif corona merupakan tentara yang dikirim saat pengamanan pelantikan Joe Biden sejak 19 Januari 2021 lalu.

Dikutip dari Reuters, seorang pejabat AS pada Jumat mengkonfirmasi jumlah tersebut kemungkinan masih bisa bertambah.

Seperti yang diketahui, pelantikan biden pada Rabu, 20 Januari 2021 lalu dijaga ketat dengan pengamanan berlapis salah satunya dari pasukan tentara.

Baca Juga: Pandji Pragiwaksono Bandingkan FPI dengan NU, Gus Miftah: Tidak Layak!

Baca Juga: Positif Corona, Doni Monardo: Tetap Beraktivitas dan Lakukan Olahraga Ringan

Setidaknya lebih dari 25 ribu tentara dikerahkan dalam rangka pengawalan jalannya pelantikan Joe Biden Presiden Amerika ke-46 itu.

Hal itu dilakukan menyusul dengan adanya serangan di Capitol pada 6 Januari 2021 lalu yang menewaskan 5 orang.

Seorang anggota tentara mengatakan kepada Politico bahwa sebagian besar infeksi berasal dari stasiun rumah unit. Beberapa dari mereka tidak menunjukkan adanya gejala.

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x